Results 1 to 20 of 8803

Thread: All About 48 Family (AKB48, JKT48, SKE48 dll)

Hybrid View

Previous Post Previous Post   Next Post Next Post
  1. #1

    AKB48

    AKB48 adalah grup idola asal Jepang yang diproduseri oleh Yasushi Akimoto.

    Nama AKB48 diambil dari Akihabara, sebuah area di Tokyo dimana pada lantai ke-8 toko Don Quijote terletak teater milik grup ini. Ide Akimoto, yang kemudian diperkenalkan sebagai "idola yang dapat kamu temui", adalah membuat sebuah grup idola berbasis teater dimana para penggemar bisa melihat mereka setiap hari. AKB48 masih tampil di teaternya setiap hari, namun karena permintaan yang sangat besar tiketnya sekarang hanya didistribusikan lewat sebuah undian.

    Sejak tahun 2005 saat AKB48 berdiri, Yasushi Akimoto membentuk beberapa grup lainnya: SKE48 yang berbasis sebuah teater di Sakae, Nagoya; SDN48, NMB48, serta JKT48 yang merupakan sister group pertama yang berbasis di luar negeri.

    Konsep lainnya yang pertama kali diperkenalkan pada tahun 2009 adalah pemilihan umum dimana para penggemar memberikan suara untuk memilih anggota-anggota yang akan berpartisipasi dalam rekaman singel AKB48 selanjutnya. Dalam pemilihan terakhir yang dilakukan pada bulan Juni-Juli 2011 dan mengumpulkan lebih dari satu juta suara, terpilih 40 orang dari 152 anggota AKB48, SKE48, SDN48, dan NMB48. Pada tahun 2010, muncul sebuah metode seleksi baru; para anggota saling berkompetisi satu sama lain dalam sebuah turnamen batu-kertas-gunting untuk bisa berpartisipasi dalam singel. Turnamen kedua dilaksanakan pada 20 September 2011.




    SKE48

    SKE48 adalah grup idola Jepang yang berbasis di Teater SKE48, Sunshine Sakae, Nagoya. Nama SKE48 berasal dari nama lokasi gedung pertunjukan mereka yang berada di Sakae. Grup ini dibentuk 30 Juli 2008 oleh Produser Yasushi Akimoto sebagai grup saudari pertama dari AKB48. Seperti halnya AKB48, konsep SKE48 adalah "idola yang dapat kamu temui".

    Hingga Juli 2012, SKE sudah memiliki tiga tim: Tim S, Tim KII (dibaca: K Two), dan Tim E, ditambah tim siswi pelatihan yang secara teratur melakukan pertunjukan di Teater SKE48 (Sunshine Studio). SKE48 sering diajak tampil sebagai bintang tamu konser-konser AKB48, dan tampil secara tidak tetap pada konser dan pertunjukan teater di Tokyo, Osaka, dan Fukuoka.




    NMB48

    NMB48 adalah grup idola Jepang yang diproduseri Yasushi Akimoto. Grup perempuan idola ini berbasis di Namba, Osaka. NMB48 dibentuk pada tahun 2010 sebagai grup saudari AKB48 yang kedua setelah SKE48 di Nagoya. "NMB" berasal dari kata Namba, sebuah pusat kota di kawasan Minami, Osaka, tempat mereka melakukan pertunjukan secara teratur di Teater NMB48.

    NMB48 berada di bawah manajemen Kyoraku Yoshimoto Holdings, sebuah perusahan patungan antara Yoshimoto Kogyo dan Kyoraku Sangyo. Dengan dibentuknya Tim BII (dibaca B Two) pada 10 Oktober 2012, NMB48 kini memiliki tiga buah tim: Tim N, Tim M, dan Tim BII.




    HKT48

    HKT48 adalah grup idola Jepang berbasis di Hakata, Fukuoka yang dibentuk produser Yasushi Akimoto. Grup ini merupakan grup saudari ketiga dari AKB48.

    Teater HKT48 berada di Hawks Town Mall, bertetangga dengan Yahoo Dome di Fukuoka. Dulunya teater ini adalah bekas stadion futsal. Setelah direnovasi, Teater HKT48 mulai digunakan untuk pentas sejak 26 November 2011. Dengan kapasitas 300 orang (termasuk 2 kursi roda dan 38 berdiri), Teater HKT48 adalah teater berkapasitas penonton terbesar di antara teater-teater grup AKB48.




    JKT48

    JKT48 adalah grup idola asal Indonesia yang diproduseri oleh Yasushi Akimoto. Grup ini adalah grup saudari AKB48 pertama yang berada di luar Jepang, dan berpusat di Jakarta. Grup ini mengadopsi konsep AKB48 yaitu "idola yang dapat anda jumpai setiap hari”. JKT48 mengadakan pertunjukan rutin hampir setiap hari di Teater JKT48, lantai 4 mal fX Sudirman, Jakarta.

    Pembentukan JKT48 pertama kali diumumkan pada 11 September 2011 di sebuah acara AKB48 yang diadakan di Makuhari Messe di Chiba. Wawancara untuk peserta berlangsung pada akhir bulan September, dengan audisi final untuk finalis pada 8 Oktober 2011 - 9 Oktober 2011.

    Dari 1.200 orang pelamar yang diwawancara, 51 pelamar lolos seleksi tahap kedua. Audisi tahap akhir berlangsung pada 2 November 2011. Setelah disaring kembali melalui tes menari "Heavy Rotation" dan menyanyikan lagu favorit, 28 orang peserta dinyatakan diterima. Produser Yasushi Akimoto datang ke Jakarta untuk melakukan seleksi. Ketika ditanya mengenai standar seleksi, Akimoto berkata: "Mengenai pemilihan anggota, ciri-ciri khas lokal tidak dijadikan bahan pertimbangan. Kami berpendapat bahwa pesona dari anak perempuan yang dapat kami dirasakan, di negara mana pun memiliki kesamaan. (Kami) memilih dengan lebih mementingkan kepribadian, sambil juga mempertimbangkan, kalau saja ada teman sekelas seperti anak ini, alangkah bagusnya."

    Generasi pertama diperkenalkan pada 3 November 2011. Di antara 28 anggota, ada salah satu anggota yang berasal dari Jepang yang bernama Rena Nozawa yang tinggal di Jakarta. Produser Yasushi Akimoto mengatakan JKT48 akan menjadi jembatan persahabatan antara Indonesia dan Jepang.

    Teater JKT48 adalah teater eksklusif untuk pertunjukan JKT48 dan grup-grup saudarinya. Teater ini berada di lantai 4 mal fX Lifestyle X'nter Jakarta. Pembukaan teater ini dilakukan pada 8 September 2012 dengan pementasan setlist "Pajama Drive" yang dimulai pukul 14.00. Seluruhnya ada 16 lagu yang dibawakan JKT48 termasuk encore.

    Pembukaan Teater JKT48 sempat ditunda dari rencana sebelumnya pada 1 September 2012. Teater JKT48 berkapasitas sekitar 210 orang, 180 kursi untuk penonton duduk, dan 30 penonton berdiri. Luas panggung teater kira-kira 30 m2. JKT48 hanya tampil sekali sehari pada hari kerja, pada pertunjukan malam pukul 19.00. Dua pertunjukan digelar setiap harinya pada hari Sabtu/Minggu dan hari libur, pertunjukan siang pukul 14.00 dan pertunjukan malam pukul 19.00.




    SNH48

    SNH48 adalah grup idola asal Shanghai, Republik Rakyat Cina yang diproduseri oleh Yasushi Akimoto. Grup ini adalah grup saudari AKB48 di luar Jepang yang kedua setelah pembentukan JKT48. Anggota dari grup ini berjumlah 25 orang ditambah dua aanggota AKB48 yang ditransfer, jadi berjumlah 27 orang.
    Last edited by Kingform; 14-04-2013 at 09:53 PM.


    "Maybe not all of our efforts will be rewarded. But without effort, you will get nothing"
    Takahashi Minami

    ------------------------------------------------------------------
    Thread paling Hot di l AKB48 Glossary l 48Fams l My Blog

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •