Page 1 of 11 123 ... LastLast
Results 1 to 20 of 209

Thread: All About Saint Seiya

  1. #1

    All About Saint Seiya



    ayo diskusi tentang saint seiya di sini

    salah satu anime yang melegenda.....siapa sih yang ga kenal saint seiya....
    siapa sih yang ga pernah denger yang namanya saint seiya, ato lagu pegasus fantasy nya yang legendaris
    anime saint seiya sendiri diangkat dari manga karya masami kurumada.


    Chapter2 yang terdapat di Saint Seiya:

    Sanctuary Chapter
    chapter yang mengawali saint seiya saga, sekaligus merupakan chapter dengan jumlah episode paling banyak. chapter sanctuary diawali oleh pertarungan Galaxian Wars. dimana 10 bronze saint saling bertarung dalam turnamen demi memperebutkan Sagitarius Gold cloth. banyak hal terjadi. mulai dari pengkhianatan Ikki Phoenix yang mencuri sagitarius gold cloth, pertarungan melawan para black saint, sampai terungkapnya jati diri Saori Kido yang ternyata adalah titisan Athena

    puncak dari chapter sanctuary adalah perjuangan Seiya dkk menembus 12 istana yang dijaga oleh para gold saint. sesuatu yang tidak mudah, karena selain karena gold saint merupakan para saint terkuat, seiya dkk cuma punya waktu 12 jam untuk menyelamatkan nyawa Athena yang terkena phantom arrow milik sagitta ptolemy.


    Asgard Chapter
    chapter yang merupakan cerita original, alias ga ada di manga. mengisahkan pertarungan seiya dkk melawan 8 God Warriors di kutub utara.


    Poseidon Chapter
    poseidon yang merasuki Julian Solo, bermaksud memusnahkan manusia dengan membanjiri bumi. Athena yang mengetahui hal ini tentu saja tak tinggal diam. dan pertarungan seiya melawan para general marine pun dimulai.


    Hades Chapter - Sanctuary
    kegemparan melanda sanctuary! para gold saint yang sudah tewas bangkit kembali. mereka berusaha menembus sanctuary demi membunuh Athena. dan tidak cuma mereka, Hades juga mengirimkan para specternya untuk menembus sanctuary.

    hades chapter - sanctuary merupakan chapter pembuka dari hades chapter. dimana di chapter ini terjadi pertempuran besar antara para saint Athena melawan para specter Hades. di chapter ini kita bisa melihat wujud asli Libra Dohko, yang disepanjang cerita saint seiya digambarkan berwujud orang tua pendek berkulit ungu


    Hades Chapter - Inferno
    Seiya dkk, beserta dohko dan Kanon pergi ke dunia kematian demi menyusul Athena. seiya sendiri dititipi athena cloth oleh Sion untuk membantu athena melawan hades. kita bisa melihat 12 gold saint berkumpul di chapter ini (termasuk Sagitarius Aiolos yang sudah mati sejak awal cerita).


    Hades Chapter - Elysion
    bagian terakhir dari hades chapter. pertarungan seiya dkk melawan Thanatos, Hypnos, dan Hades bisa dilihat disini.
    di sini kita juga bisa melihat God Cloth, cloth terkuat di kisah saint seiya


    Heaven Chapter - Overture
    dirilis dalam bentuk movie pada tahun 2004. di sini dikisahkan Seiya harus menghadapi kemarahan para dewa sebagai akibat dari pertarungan melawan Hades.


    Saint Seiya - The Lost Canvas
    bisa dibilang chapter saint seiya yang paling beda, karena the lost canvas diangkat dari manga karangan Shiori Teshirogi. the lost canvas dirilis dalam format OVA, dimana animenya sampai sekarang masih belum tamat.

    Tenma, Sasha, dan Alone merupakan sahabat sejak kecil yang dibesarkan bersama2 di sebuah panti asuhan di Italia. siapa sangka, takdir menghadapkan mereka pada kenyataan yang sulit mereka percayai.
    mengambil setting 243 tahun sebelum saint seiya, the lost canvas mengisahkan pertarungan antara Athena melawan Hades yang menampilkan generasi pendahulu seiya. chara the lost canvas yang juga muncul di saint seiya cuman 2: Libra dohko dan Aries Sion.

  2. #2
    Pada Saint Seiya, hampir semua tokoh2nya mengenakan armor. Jenis2 armornya sendiri berbeda2, tergantung dari dewa2 yg bersangkutan, seperti para saint Athena yg mengenakan cloth, Odin God Robes yg dipakai para ksatria Odin, Poseidon scales, yg dipakai para Genderal marine Poseidon, dan Surplice yg dipakai para specter Hades.

    Cloth Athena
    Cloth yang dipakai oleh para saint pelindung Athena. Masing2 cloth Athena melambangkan rasi bintang. Selain itu, karena Athena merupakan dewi yg mewakili kebenaran dan keadilan, jika ada saint yg kelakuannya jauh dari kebenaran dan keadilan, maka clothnya bisa saja meninggalkan saint tersebut (seperti yg sempat terjadi pada Gemini Saga).

    Total terdapat 88 cloth, yg mewakili 88 rasi bintang. 88 cloth tersebut dibagi menjadi 3 kategori, yaitu Bronze Cloth, Silver Cloth, dan Gold Cloth.

    Bronze Cloth:
    Dipakai oleh para bronze saint, yang merupakan saint Athena dengan level paling rendah. Warnanya bervariasi, merupakan cloth dengan daya perlindungan paling rendah. Pegasus, Dragon, Cygnus, Andromeda, Phoenix (Cloth yg dipakai Seiya dkk) adalah bronze cloth. Bronze cloth beku pada suhu minus 150°C.


    Silver Cloth:
    Dipakai oleh para Silver Saint, saint Athena dengan level menengah. Silver Cloth beku pada suhu 200°C. yang termasuk sebagai silver saint diantaranya adalah Eagle Marin, Ophiuchus Shaina, Lizard Misty, Centaurus Babel, Perseus Algol. Diantara para silver saint, ada satu silver saint yg kekuatannya disebut2 setara dgn gold saint, yaitu Lyra Orphe. Lyra sendiri baru muncul pada Hades Chapter.


    Gold Cloth:
    Dipakai oleh para Gold Saint, yg merupakan saint terkuat Athena. 12 Gold Cloth mewakili 12 zodiac: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, Virgo, Libra, Scorpio, Sagitarius, Aquarius, Capricorn, dan Pisces. Berbeda dengan silver dan bronze cloth, gold cloth menutupi hampit semua bagian tubuh pemakainya. Gold cloth baru bisa dibekukan pada suhu absolut zero (−273.15°C).


    God Cloth:
    Merupakan cloth terkuat. Muncul pada Hades chapter Elysion. God Cloth merupakan regenerasi dari bronze cloth yg dipakai Seiya dkk. Bronze cloth tersebut bisa berubah menjadi God Cloth karena pernah diperbaiki dengan memakai darah Athena. Kekuatannya hampir setara dengan Kamui (armor yg dipakai para dewa yg tinggal di Gunung Olympus)


    God Robes:
    Dipakai oleh para ksatria Odin. masing2 Odin God Robe melambangkan rasi bintang ursa major. Para Odin God Warrior: Alpha Dubhe Siegfried, Beta Merak Hagen, Gamma Phecda Thor, Delta Megrez Alberich, Epsilon Alioth Fenrir, Zeta Mizar Syd, Zeta Alcor Bud, dan Eta Benetnasch Mime


    Poseidon's Scales:
    Dipakai oleh para General Marine Poseidon. terbuat dari orichalcum, bahan metal legendaris yg berasal dari Atlantis. para general marine: Sea Dragon Kanon, Sea Horse Baian, Kraken Issac, Siren Sorrento, Scylla Io, Chrysaor Krishna, Lymnades Kaza


    Hades Surplices:
    Dipakai oleh 108 Specter, para ksatria Hades. para gold saint yang dibangkitkan hades untuk menyerang sanctuary juga termasuk yang memakai surplice.


    Kamui:
    Merupakan armor terkuat yg terdapat dalam kisah Saint Seiya, dipakai oleh para dewa yg tinggal di Gunung Olympus. Kamui hanya pernah disebutkan, dan tidak pernah muncul pada serialnya. Tetapi, desain Kamui bisa dilihat di Artbook Saint Seiya Sacred Saga. buat yang pengen tau kayak apa sih Kamui para olympians bisa lihat post #3


    Steel Cloths:
    Hanya muncul di anime, merupakan cloth yg dibuat dengan teknologi tinggi. Diciptakan oleh ilmuwan bernama Dr. Asamon, dari Grado Foundation atas perintah Mitsumasa Kido, kakek dari Saori Kido (Athena). berbeda dari para saint yang lain, kekuatan steel saint berasal dari armornya yang berteknologi canggih, bukan dari cosmo pemakainya
    Last edited by Kingform; 14-04-2011 at 07:58 PM.

  3. #3
    12 olympians
    Zeus, Hera, Poseidon, Demeter, Athena, Dionysus, Apollo
    Artemis, Ares, Aphrodite, Hephaestus and Hermes.
    http://en.wikipedia.org/wiki/Twelve_Olympians

    Spoiler for Kamui 12 olympians dari SS sacred saga:






















    Last edited by Kingform; 14-04-2011 at 07:59 PM.

  4. #4
    Baru tahu kalau Saint Seiya ternyata belum berakhir.
    Hah?! Hephaistos digambarkan begitu gagah dan aksesoris berlambang api... Sepertinya kurang cocok deh.

  5. #5
    pelanggan setia kandalf's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    6,050
    Sebenarnya Hephaistos cocok dengan apinya.. tapi yang gak cocok itu pedangnya. Mestinya palu dan rantai.

  6. #6
    Quote Originally Posted by Nowitzki View Post
    Baru tahu kalau Saint Seiya ternyata belum berakhir.
    yang lost canvas memang masih berlanjut animenya....
    baru sampe eps 17

    Quote Originally Posted by kandalf View Post
    Sebenarnya Hephaistos cocok dengan apinya.. tapi yang gak cocok itu pedangnya. Mestinya palu dan rantai.
    kayaknya yang dipegang itu bukan pedang deh.....
    yang satu palu. nah, yang satunya lagi kurang jelas apaan.
    mirip2 kayak penjepit punya para pembuat pedang kalo menurut saya


    "Maybe not all of our efforts will be rewarded. But without effort, you will get nothing"
    Takahashi Minami

    ------------------------------------------------------------------
    Thread paling Hot di l AKB48 Glossary l 48Fams l My Blog

  7. #7
    pelanggan
    Join Date
    Apr 2011
    Posts
    247
    sebenarnya gender para saint hanya terbatas pada pria saja ato perempuan bisa juga jadi saint?

  8. #8
    Quote Originally Posted by el_chibi View Post
    sebenarnya gender para saint hanya terbatas pada pria saja ato perempuan bisa juga jadi saint?
    perempuan juga bisa jadi saint kok....
    gurunya seiya kan saint cewe

    cuman mereka wajib pakai topeng buat menutupi wajahnya


    "Maybe not all of our efforts will be rewarded. But without effort, you will get nothing"
    Takahashi Minami

    ------------------------------------------------------------------
    Thread paling Hot di l AKB48 Glossary l 48Fams l My Blog

  9. #9
    pelanggan
    Join Date
    Apr 2011
    Posts
    247
    oh gitu yah...
    soalnya dari dulu aku penasaran kok para saint rata2 pria semua,aku kira yg cewek ga bisa jadi saint...

  10. #10
    pelanggan setia gembel's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    perbatasan
    Posts
    2,068
    baca manganya dimana mbah
    belajar nge-blog di ferylife.blogspot.com

  11. #11
    pelanggan setia Yuki's Avatar
    Join Date
    Apr 2011
    Location
    Buitenzorg
    Posts
    6,366
    kinform, untuk kamui 12-nya, ada yg ukurang lebih gede gak?
    CURE SUNSHINE WA KAKKOSUGIRU.

  12. #12
    ^
    cuman itu yang saia punya.....
    udah cari2 di HDD file aslinya ga ketemu....kayaknya udah dihapus

    kalo pengen donlot, coba aja klik disini


    "Maybe not all of our efforts will be rewarded. But without effort, you will get nothing"
    Takahashi Minami

    ------------------------------------------------------------------
    Thread paling Hot di l AKB48 Glossary l 48Fams l My Blog

  13. #13
    pelanggan setia Yuki's Avatar
    Join Date
    Apr 2011
    Location
    Buitenzorg
    Posts
    6,366
    weh besar juga ya filenya

    tapi thanx, nanti saya donlod jika ada waktu
    CURE SUNSHINE WA KAKKOSUGIRU.

  14. #14
    kayaknya itu full semua artbooknya, ga cuman 12 kamui nya
    tapi saya kurang tau juga sih....dulu donlotnya bukan dari situ soalnya


    "Maybe not all of our efforts will be rewarded. But without effort, you will get nothing"
    Takahashi Minami

    ------------------------------------------------------------------
    Thread paling Hot di l AKB48 Glossary l 48Fams l My Blog

  15. #15
    pelanggan sejati Urzu 7's Avatar
    Join Date
    May 2011
    Posts
    7,940
    Masih jauh yah heaven chapter, lost canvas aja belum selesai

  16. #16
    heaven chapter udah diceritain di overture
    cuman kalo yang dimaksud cerita detail melawan para dewa di olympus, kayaknya kecil kemungkinan bakal terealisasi.

    soalnya meski setau gw meski Masami Kurumada udah kepikiran buat bikin heaven chapter, pas bikin manga saint seiya baru dia malah bikin next dimension yang settingnya mundur ke 200 tahun sebelum saint seiya. bukannya merealisasikan heaven chapter


    "Maybe not all of our efforts will be rewarded. But without effort, you will get nothing"
    Takahashi Minami

    ------------------------------------------------------------------
    Thread paling Hot di l AKB48 Glossary l 48Fams l My Blog

  17. #17
    Quote Originally Posted by Urzu 7 View Post
    Masih jauh yah heaven chapter, lost canvas aja belum selesai
    btw yang bikin lost canvas bukan masami kurumada loh.....
    yang bikin lost canvas itu Shiori Teshirogi


    "Maybe not all of our efforts will be rewarded. But without effort, you will get nothing"
    Takahashi Minami

    ------------------------------------------------------------------
    Thread paling Hot di l AKB48 Glossary l 48Fams l My Blog

  18. #18
    pelanggan sejati Urzu 7's Avatar
    Join Date
    May 2011
    Posts
    7,940
    sama aja garis besarnya ide dari kurumada
    teshirogi bikin komiknya kalo cocok tinggal di acc sama kuramada

  19. #19
    kenapa ampe sekarang elex ga nerbitin komik ini sih? diantara semua franchise anime, cuma satu ini yang bikin gue masih tergila2

  20. #20
    Quote Originally Posted by el_chibi View Post
    sebenarnya gender para saint hanya terbatas pada pria saja ato perempuan bisa juga jadi saint?
    transgender bisa tuh (shun/aphrodite)

Page 1 of 11 123 ... LastLast

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •