BNN Akui Amankan Raffi Ahmad dari Rumahnya di Lebak Bulus

Jakarta - Badan Narkotika Nasional (BNN) mengakui mengamankan artis papan atas Raffi Ahmad dari rumahnya di Lebak Bulus, Jaksel. Raffi kini masih menjalani pemeriksaan.

"Ya kita amankan," kata Deputi Penindakan BNN Irjen Benny Mamoto saat dikonfirmasi detikcom, Minggu (27/1/2013).

Benny menerangkan, Raffi diambil dari rumahnya pagi tadi.

"Sekarang masih diperiksa," jelas Benny.

Benny belum bisa menjelaskan apakah dari Rafi ditemukan narkoba atau tidak.

Raffi yang setiap hari mengawal acara 'DahSyat' di RCTI pun tampak absen pagi ini. Produser 'Dahsyat', Oke Jahja yang akrab disapa Opa mengkonfirmasi Raffi izin dengan alasan sakit.

"Raffi sakit, hari ini izin ke dokter. Harusnya nanti kalau dia sembuh host di 'Idola Cilik'," ujar Opa.

Keluarga Raffi yang dihubungi detikcom belum memberikan jawaban. Ibunda Raffi tak mengangkat telepon sementara sang adik mematikan ponselnya.

http://news.detik.com/read/2013/01/2...-bulus?9911012

---------- Post Merged at 01:17 PM ----------

Selain Raffi Ahmad, BNN Juga Amankan L, I & Z

Jakarta - Rumah Raffi Ahmad di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan digerebek polisi. Raffi bersama teman-temannya pun diamankan BNN (Badan Narkotika Nasional). Selain Raffi ada tiga artis ngetop lainnya.

Ketiga artis tersebut dikabarkan berinisial L, I dan Z. Para sahabat Raffi itu juga ngetop di dunia hiburan.

"Ya Rafi dan temannya masih jalani tes urine," jelas Deputi Penindakan Irjen Benny Mamoto saat dikonfirmasi, Minggu (27/1/2013).

"Ada 3 temannya juga kita ikut amankan," tegasnya lagi.

Meski isu tentang nama-nama artis yang tertangkap tersebut sudah santer beredar, Benny belum mau menjelaskan secara detail. Informasi tentang pemeriksaan teman-teman Raffi masih tertutup rapat.

http://hot.detik.com/read/2013/01/27/130051/2153240/230/selain-raffi-ahmad-bnn-juga-amankan-l-i-z?h991101207
__________________________________________________ ___________________

weleh3 bakal jadi berita super beusar