Page 3 of 6 FirstFirst 12345 ... LastLast
Results 41 to 60 of 111

Thread: Tiga Pribadi dalam ke Esa an

  1. #41
    pelanggan tetap
    Join Date
    Apr 2011
    Posts
    1,352
    Quote Originally Posted by hajime_saitoh View Post
    iya ya.. kalo Yesus emank Tuhan berarti Tuhan tu bisa dilihat dan dipahami mdonk.... jadi tambah binun
    ya kalo gak bisa dilihat dan dipahami, gimana caranya mengenal Tuhan ?
    bukan kah anda2 sekalian tercipta agar mengenal Tuhan ?

    "Aku adalah khazanah tersembunyi, Aku ciptakan mahluk agar Aku dikenal"

    nah sekarang tinggal melihatnya dengan apa ?
    memahaminya pake apa ?

    hayoooooooooooooooo lho
    hwrakadah

  2. #42
    pelanggan Casanova Love's Avatar
    Join Date
    Sep 2011
    Location
    Jakarta
    Posts
    451
    Hai teman-teman,
    Jika boleh saya ikut sumbang pendapat ya.

    Memang tidak mudah mmahami ke-tritunggal-an Allah.
    Perlu kita ketahui bhw di dalam kekristenan, ke-tritunggal-an Allah itu bukan suatu konsep bikinan manusia, mlainkan hasil dari kesaksian, yaitu penuturan dari orang-orang yg telah melihat langsung Allah dan kemudian menjelaskannya kepada kita melalui Alkitab.

    Jika saya ingin mjelaskan ttg tritunggal, maka ilustrasinya seperti ini:

    Sebut saja Asep.
    Pd suatu hari Asep dibawa naik ke sorga.

    Kmudian nun jauh disana, Asep melihat sbuah sosok berkilau-kilauan.
    Asep hanya mampu melihat cahaya yang sangat menyilaukan.
    Cahayanya seperti permata berharga dengan dilingkupi pelangi yang indah, tp Asep tidak mampu melihat wujud dan rupa dari Dia yang ada di balik cahaya itu.
    Asep langsung tau bahwa Yang Bercahaya itu adalah Allah Semesta Alam dan yang Asep lihat itu hanya ada 1 (satu) sosok saja.

    Yeh 1:26-28
    Di atas cakrawala yang ada di atas kepala mereka ada menyerupai takhta yang kelihatannya seperti permata lazurit; dan di atas yang menyerupai takhta itu ada yang kelihatan seperti rupa manusia.
    Dari yang menyerupai pinggangnya sampai ke atas aku lihat seperti suasa mengkilat dan seperti api yang ditudungi sekelilingnya; dan dari yang menyerupai pinggangnya sampai ke bawah aku lihat seperti api yang dikelilingi sinar.
    Seperti busur pelangi, yang terlihat pada musim hujan di awan-awan, demikianlah kelihatan sinar yang mengelilinginya. Begitulah kelihatan gambar kemuliaan TUHAN. Tatkala aku melihatnya aku sembah sujud, lalu kudengar suara Dia yang berfirman.


    Why 4:2-3
    Segera aku dikuasai oleh Roh dan lihatlah, sebuah takhta terdiri di sorga, dan di takhta itu duduk Seorang.
    Dan Dia yang duduk di takhta itu nampaknya bagaikan permata yaspis dan permata sardis; dan suatu pelangi melingkungi takhta itu gilang-gemilang bagaikan zamrud rupanya.


    Asep tidak bisa melihat jelas siapa Dia itu, Asep hanya melihat kegemilangan cahaya-Nya.
    Saking silau dan mulianya, Asep tidak dapat mendekati Sosok itu.

    1 Tim 6:6
    Dialah satu-satunya yang tidak takluk kepada maut, bersemayam dalam terang yang tak terhampiri. Seorangpun tak pernah melihat Dia dan memang manusia tidak dapat melihat Dia. Bagi-Nyalah hormat dan kuasa yang kekal! Amin.


    Tapi Asep ingin sekali utk dapat berbicara dengan Dia yang duduk di atas tahta, ingin sekali memandang-Nya.
    Dan Allah lebih ingin lagi utk menyatakan diriNya kepada Asep.

    Maka Asep melihat dari kemuliaan Allah keluarlah sebuah Sosok.
    Sosok itupun mulia, bercahaya, tetapi mata jasmani Asep masih dapat memandangNya dg jelas. Asep dapat melihat wujudNya, dapat mendengar suaraNya bahkan dapat mencermati rupaNya.

    Sosok itu berdiri di hadapan Asep, penuh kasih dan kemuliaan.
    Karena kagum, maka Asep otomatis tersujud dengan muka sampai ke tanah.
    Sosok ini keluar dari kemuliaan Allah shg Asep paham bahwa Sosok inipun adalah ilahi. Sosok inipun pastilah Allah.
    Namun Asep tidak mengerti mengapa bisa demikian.

    Maka berkatalah Sosok itu :
    Aku adalah Firman Allah Yang Mahakuasa. Aku datang dari Allah. Jika engkau melihat Aku, maka engkau melihat Allah. Aku dan Allah adalah Satu.
    Aku yang menjadikan dan mengerjakan segala sesuatu yang Allah kehendaki sebab Aku adalah Firman-Nya.

    Taulah Asep bahwa Sosok yang menghampirinya itu adalah Firman Allah.

    Yoh 8:42
    Kata Yesus kepada mereka: "Jikalau Allah adalah Bapamu, kamu akan mengasihi Aku, sebab Aku keluar dan datang dari Allah. Dan Aku datang bukan atas kehendak-Ku sendiri, melainkan Dialah yang mengutus Aku.

    Yoh 14:7,9
    Sekiranya kamu mengenal Aku, pasti kamu juga mengenal Bapa-Ku. Sekarang ini kamu mengenal Dia dan kamu telah melihat Dia.
    Kata Yesus kepadanya: "Telah sekian lama Aku bersama-sama kamu, Filipus, namun engkau tidak mengenal Aku? Barangsiapa telah melihat Aku, ia telah melihat Bapa; bagaimana engkau berkata: Tunjukkanlah Bapa itu kepada kami.


    Yoh 1:1-3
    Pada mulanya adalah Firman; Firman itu bersama-sama dengan Allah dan Firman itu adalah Allah.
    Ia pada mulanya bersama-sama dengan Allah.
    Segala sesuatu dijadikan oleh Dia dan tanpa Dia tidak ada suatupun yang telah jadi dari segala yang telah dijadikan.


    Maka segalanya mulai masuk akalnya Asep, walau Asep tidak sepenuhnya mengerti bagaimana ini bisa terjadi.

    Firman Allah-lah yg selama ini mengerjakan segala yg Allah kehendaki. Allah yang Mahabesar dan Mahamulia tidak perlu beranjak dari tahtaNya, mlainkan tinggal berfirman, maka Sang Firman-lah yang menuntaskannya.
    Dari awalnya Sang Firman selalu bersama dengan Bapa dan Sang Firman adalah representasi dari Allah yang dapat dilihat dan dipahami manusia.

    Ibr 1:2-3
    maka pada zaman akhir ini Ia telah berbicara kepada kita dengan perantaraan Anak-Nya, yang telah Ia tetapkan sebagai yang berhak menerima segala yang ada. Oleh Dia Allah telah menjadikan alam semesta.
    Ia adalah cahaya kemuliaan Allah dan gambar wujud Allah dan menopang segala yang ada dengan firman-Nya yang penuh kekuasaan. Dan setelah Ia selesai mengadakan penyucian dosa, Ia duduk di sebelah kanan Yang Mahabesar, di tempat yang tinggi


    Lalu Asep mendengar suatu suara guruh yg menggelegar, memekakkan telinga dan menggoncangkan hatinya.
    Di dalam kegentarannya, Asep memahami bahwa suara itu muncul dari Allah yg bersemayam dalam kemuliaan.

    Karena Asep tidak mengerti ucapan Allah, maka Sang Firman berkata :
    Aku mengutus kepadamu Roh Allah. Ia akan mendampingimu selama-lamanya. Tiada yang dapat menandingi kuasa dari Roh Allah dan Ia akan mengajarkanmu segala sesuatu yang kau perlukan. Terimalah Roh-Ku!

    Maka mengembuslah Sang Firman.
    Kemudian keluarlah dari Allah suatu Sosok yang kemudian menghampiri Asep. Asep tidak dapat melihat dg jelas Sosok tersebut, tetapi Sosok itu kemudian melingkupi Asep dan memberikannya rasa damai sejahtera yang luar biasa.
    Sosok itu kemudian berkata dengan suara lembut yang menenangkan namun berwibawa :
    Akulah Roh Allah yang memberikan kehidupan. Aku bersamamu selamanya dan akan memberitahukanmu segala sesuatu yang Bapa kehendaki bagimu. Aku yang mengurapimu dengan kuasa dan Aku akan memimpinmu untuk menjadi berkat bagi orang-orang. Ikutilah perintah-Ku maka engkau berbahagia.

    Yoh 15:26
    Jikalau Penghibur yang akan Kuutus dari Bapa datang, yaitu Roh Kebenaran yang keluar dari Bapa, Ia akan bersaksi tentang Aku.

    Yoh 16:13
    Tetapi apabila Ia datang, yaitu Roh Kebenaran, Ia akan memimpin kamu ke dalam seluruh kebenaran; sebab Ia tidak akan berkata-kata dari diri-Nya sendiri, tetapi segala sesuatu yang didengar-Nya itulah yang akan dikatakan-Nya dan Ia akan memberitakan kepadamu hal-hal yang akan datang.


    **********

    Kira-kira bgitulah pengalaman Asep.

    Jadi Allah itu ESA (bukan satu spt dalam satuan satu).
    Dalam ke-ESA-an Allah itu, Ia menyatakan diriNya dalam Tiga Pribadi, yaitu Allah, Firman Allah dan Roh Allah.

    Semoga memberkati.

  3. #43
    ini pendapat saja.konsep trinitas timbul dari pemikiran atau mungkin sangkaan manusia terhadap posisi Yesus Kristus dikehidupan ini.siapa sesunguhnya yesus ini.apakah dia seorang nabi?Tuhan yang berinkarnasi?atau salah satu dari pribadi Tuhan dalam konsep trinitas?seorang juru selamat manusia?seorang guru?seorang anak Tuhan,atau seorang Anak Manusia?

    Tuhan selamanya akan menjadi misteri bagi kita semua karena ketidakmampuan otak kita untuk memahami kemulianNya.

    pertanyaaannya sekarang apakah yesus mengajarkan tentang konsep trinitas sejelas konsep trinitas yang ada pada zaman sekarang ini?

    apakah yesus menyebutkan bahwa dirinya adalah bagian dari Tuhan?atau inkarnasi Tuhan?

    coba kita lihat sumbernya yaitu alkitab apa yang yesus nyatakan tentang dirinya...

    1) Kemudian Yesus berangkat dari situ dan tiba di tempat asal-Nya, sedang murid-murid-Nya mengikuti Dia. (1) Dari tempat itu, Yesus pulang bersama-sama dengan pengikut-pengikut-Nya ke kampung halaman-Nya. (1) JESUS WENT away from there and came to His [own] country and hometown [Nazareth], and His disciples followed [with] Him.
    (2) Pada hari Sabat Ia mulai mengajar di rumah ibadat dan jemaat yang besar takjub ketika mendengar Dia dan mereka berkata: "Dari mana diperoleh-Nya semuanya itu? Hikmat apa pulakah yang diberikan kepada-Nya? Dan mujizat-mujizat yang demikian bagaimanakah dapat diadakan oleh tangan-Nya? (2) Pada hari Sabat Ia mulai mengajar di rumah ibadat. Ada banyak orang di situ. Waktu orang-orang itu mendengar pengajaran Yesus, mereka heran sekali. Mereka berkata, "Dari mana orang ini mendapat semuanya itu? Kebijaksanaan macam apakah ini yang ada pada-Nya? Bagaimanakah Ia dapat mengadakan keajaiban? (2) And on the Sabbath He began to teach in the synagogue; and many who listened to Him were utterly astonished, saying, Where did this Man acquire all this? What is the wisdom [the broad and full intelligence which has been] given to Him? What mighty works and exhibitions of power are wrought by His hands!
    (3) Bukankah Ia ini tukang kayu, anak Maria, saudara Yakobus, Yoses, Yudas dan Simon? Dan bukankah saudara-saudara-Nya yang perempuan ada bersama kita?" Lalu mereka kecewa dan menolak Dia. (3) Bukankah Ia ini tukang kayu, anak Maria, dan saudara dari Yakobus, Yoses, Yudas dan Simon? Ya, saudara-saudara perempuan-Nya pun ada tinggal di sini juga." Karena itu mereka menolak Dia. (3) Is not this the Carpenter, the son of Mary and the brother of James and Joses and Judas and Simon? And are not His sisters here among us? And they took offense at Him and were hurt [that is, they disapproved of Him, and it hindered them from acknowledging His authority] and they were caused to stumble and fall.
    (4) Maka Yesus berkata kepada mereka: "Seorang nabi dihormati di mana-mana kecuali di tempat asalnya sendiri, di antara kaum keluarganya dan di rumahnya." (4) Lalu Yesus berkata kepada mereka, "Seorang nabi dihormati di mana-mana, kecuali di kampung halamannya, dan di antara sanak saudaranya dan keluarganya." (4) But Jesus said to them, A prophet is not without honor (deference, reverence) except in his [own] country and among [his] relatives and in his [own] house.
    (5) Ia tidak dapat mengadakan satu mujizatpun di sana, kecuali menyembuhkan beberapa orang sakit dengan meletakkan tangan-Nya atas mereka. (5) Di tempat itu Yesus tidak dapat membuat sesuatu keajaiban pun, kecuali menyembuhkan beberapa orang sakit dengan meletakkan tangan-Nya ke atas mereka. (5) And He was not able to do even one work of power there, except that He laid His hands on a few sickly people [and] cured them.



    jawaban pertama kita dapatkan...bahwa yesus menyebut dirinya nabi.

    lanjut>>>>>>

    ---------- Post Merged at 12:58 PM ----------

    (31) Pada waktu itu datanglah beberapa orang Farisi dan berkata kepada Yesus: "Pergilah, tinggalkanlah tempat ini, karena Herodes hendak membunuh Engkau." (31) Pada waktu itu juga, ada beberapa orang Farisi datang kepada Yesus dan berkata, "Jangan tinggal di sini! Pergilah ke tempat lain, sebab Herodes mau membunuh Engkau." (31) At that very hour some Pharisees came up and said to Him, Go away from here, for Herod is determined to kill You.
    (32) Jawab Yesus kepada mereka: "Pergilah dan katakanlah kepada si serigala itu: Aku mengusir setan dan menyembuhkan orang, pada hari ini dan besok, dan pada hari yang ketiga Aku akan selesai. (32) Yesus menjawab, "Pergilah beritahukan kepada orang yang tak berguna itu, 'Hari ini dan besok Aku mengusir roh jahat dan menyembuhkan orang sakit, tetapi pada hari ketiga, Aku akan menyelesaikan pekerjaan-Ku.' (32) And He said to them, Go and tell that fox [sly and crafty, skulking and cowardly], Behold, I drive out demons and perform healings today and tomorrow, and on the third day I finish (complete) My course.
    (33) Tetapi hari ini dan besok dan lusa Aku harus meneruskan perjalanan-Ku, sebab tidaklah semestinya seorang nabi dibunuh kalau tidak di Yerusalem. (33) Meskipun begitu Aku harus meneruskan juga perjalanan-Ku hari ini, besok dan besok lusa, sebab tidak baik seorang nabi dibunuh di luar Yerusalem. (33) Nevertheless, I must continue on My way today and tomorrow and the day after that--for it will never do for a prophet to be destroyed away from Jerusalem!
    (34) Yerusalem, Yerusalem, engkau yang membunuh nabi-nabi dan melempari dengan batu orang-orang yang diutus kepadamu! Berkali-kali Aku rindu mengumpulkan anak-anakmu, sama seperti induk ayam mengumpulkan anak-anaknya di bawah sayapnya, tetapi kamu tidak mau. (34) Yerusalem, Yerusalem! Nabi-nabi kaubunuh! Para utusan Allah kaulempari batu sampai mati! Sudah berapa kali Aku ingin merangkul semua pendudukmu seperti induk ayam melindungi anak-anaknya di bawah sayapnya, tetapi kau tidak mau! (34) O Jerusalem, Jerusalem, you who continue to kill the prophets and to stone those who are sent to you! How often I have desired and yearned to gather your children together [around Me], as a hen [gathers] her young under her wings, but you would not!
    (35) Sesungguhnya rumahmu ini akan ditinggalkan dan menjadi sunyi. Tetapi Aku berkata kepadamu: Kamu tidak akan melihat Aku lagi hingga pada saat kamu berkata: Diberkatilah Dia yang datang dalam nama Tuhan!" (35) Karena itu Allah tidak lagi menyertaimu. Ketahuilah, mulai sekarang engkau tidak akan melihat Aku lagi, sampai engkau berkata, 'Diberkatilah Dia yang datang atas nama Tuhan.'" (35) Behold, your house is forsaken (abandoned, left to you destitute of God's help)! And I tell you, you will not see Me again until the time comes when you shall say, Blessed (to be celebrated with praises) is He Who comes in the n


    jawaban kedua dari alkitab. nabi

    ---------- Post Merged at 12:59 PM ----------

    (4) Maka Yesus berkata kepada mereka: "Seorang nabi dihormati di mana-mana kecuali di tempat asalnya sendiri, di antara kaum keluarganya dan di rumahnya."
    (33) Tetapi hari ini dan besok dan lusa Aku harus meneruskan perjalanan-Ku, sebab tidaklah semestinya seorang nabi dibunuh kalau tidak di Yerusalem.

    ---------- Post Merged at 01:07 PM ----------

    (34) Jangan kamu menyangka, bahwa Aku datang untuk membawa damai di atas bumi; Aku datang bukan untuk membawa damai, melainkan pedang. (34) "Janganlah menyangka bahwa Aku membawa perdamaian ke dunia ini. Aku tidak membawa perdamaian, tetapi perlawanan. (34) Do not think that I have come to bring peace upon the earth; I have not come to bring peace, but a sword.
    (35) Sebab Aku datang untuk memisahkan orang dari ayahnya, anak perempuan dari ibunya, menantu perempuan dari ibu mertuanya, (35) Aku datang menyebabkan anak laki-laki melawan bapaknya, anak perempuan melawan ibunya, dan menantu perempuan melawan ibu mertuanya. (35) For I have come to part asunder a man from his father, and a daughter from her mother, and a newly married wife from her mother-in-law--
    (36) dan musuh orang ialah orang-orang seisi rumahnya. (36) Ya, yang akan menjadi musuh terbesar, adalah anggota keluarga sendiri. (36) And a man's foes will be they of his own household.
    (37) Barangsiapa mengasihi bapa atau ibunya lebih dari pada-Ku, ia tidak layak bagi-Ku; dan barangsiapa mengasihi anaknya laki-laki atau perempuan lebih dari pada-Ku, ia tidak layak bagi-Ku. (37) Orang yang mengasihi bapaknya atau ibunya lebih daripada-Ku tidak patut menjadi pengikut-Ku. Begitu juga orang yang mengasihi anaknya laki-laki atau perempuan lebih daripada-Ku. (37) He who loves [and takes more pleasure in] father or mother more than [in] Me is not worthy of Me; and he who loves [and takes more pleasure in] son or daughter more than [in] Me is not worthy of Me;
    (38) Barangsiapa tidak memikul salibnya dan mengikut Aku, ia tidak layak bagi-Ku. (38) Dan orang yang tidak mau memikul salibnya dan mengikuti Aku tidak patut menjadi pengikut-Ku. (38) And he who does not take up his cross and follow Me [ cleave steadfastly to Me, conforming wholly to My example in living and, if need be, in dying also] is not worthy of Me.
    (39) Barangsiapa mempertahankan nyawanya, ia akan kehilangan nyawanya, dan barangsiapa kehilangan nyawanya karena Aku, ia akan memperolehnya. (39) Orang yang mempertahankan hidupnya, akan kehilangan hidupnya, tetapi orang yang kehilangan hidupnya karena setia kepada-Ku, akan mendapat hidupnya." (39) Whoever finds his [ lower] life will lose it [the higher life], and whoever loses his [lower] life on My account will find it [the higher life].
    (40) Barangsiapa menyambut kamu, ia menyambut Aku, dan barangsiapa menyambut Aku, ia menyambut Dia yang mengutus Aku. (40) "Orang yang menerima kalian, menerima Aku. Dan orang yang menerima Aku, menerima Dia yang mengutus Aku. (40) He who receives and welcomes and accepts you receives and welcomes and accepts Me, and he who receives and welcomes and accepts Me receives and welcomes and accepts Him Who sent Me.
    (41) Barangsiapa menyambut seorang nabi sebagai nabi, ia akan menerima upah nabi, dan barangsiapa menyambut seorang benar sebagai orang benar, ia akan menerima upah orang benar. (41) Orang yang menerima nabi karena ia nabi, akan menerima upah seorang nabi. Dan siapa yang menerima seorang yang baik karena ia baik, akan menerima upah seorang yang baik. (41) He who receives and welcomes and accepts a prophet because he is a prophet shall receive a prophet's reward, and he who receives and welcomes and accepts a righteous man because he is a righteous man shall receive a righteous man's reward.
    (42) Dan barangsiapa memberi air sejuk secangkir sajapun kepada salah seorang yang kecil ini, karena ia murid-Ku, Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya ia tidak akan kehilangan upahnya dari padanya." (42) Barangsiapa memberi minum, biar cuma air dingin saja kepada salah seorang dari orang-orang hina dina ini, karena ia pengikut-Ku, percayalah ia pasti akan menerima upahnya!" (42) And whoever gives to one of these little ones [in rank or influence] even a cup of cold water because he is My disciple, surely I declare to you, he shall not lose his reward.
    (40) Barangsiapa menyambut kamu, ia menyambut Aku, dan barangsiapa menyambut Aku, ia menyambut Dia yang mengutus Aku.

    jawaban dari alkitab....Yesus diutus oleh Tuhan.

    ---------- Post Merged at 01:10 PM ----------

    (37) Barangsiapa menyambut seorang anak seperti ini dalam nama-Ku, ia menyambut Aku. Dan barangsiapa menyambut Aku, bukan Aku yang disambutnya, tetapi Dia yang mengutus Aku. (37) "Orang yang menerima seorang anak seperti ini karena Aku, berarti menerima Aku. Dan orang yang menerima Aku, ia bukan menerima Aku saja, tetapi menerima juga Dia yang mengutus Aku." (37) Whoever in My name and for My sake accepts and receives and welcomes one such child also accepts and receives and welcomes Me; and whoever so receives Me receives not only Me but Him Who sent Me.
    (37) Barangsiapa menyambut seorang anak seperti ini dalam nama-Ku, ia menyambut Aku. Dan barangsiapa menyambut Aku, bukan Aku yang disambutnya, tetapi Dia yang mengutus Aku.


    yesus seorang utusan Tuhan.jawaban dari alkitab.

    ---------- Post Merged at 01:13 PM ----------

    (43) Tetapi Ia berkata kepada mereka: "Juga di kota-kota lain Aku harus memberitakan Injil Kerajaan Allah sebab untuk itulah Aku diutus."
    (44) Dan Ia memberitakan Injil dalam rumah-rumah ibadat di Yudea. (44) Karena itu Yesus berkhotbah di dalam rumah-rumah ibadat di seluruh negeri Yudea. (44) And He continued to preach in the synagogues of Galilee.


    jawaban dari alkitab.Yesus diutus Tuhan untuk memberitakan Injil..... tapi saya bingung maksudnya .Injil yang mana.??lukas,markus,yohanes,matius?

  4. #44
    Yohanes 5:24 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya barangsiapa mendengar perkataan-Ku dan percaya kepada Dia yang mengutus Aku, ia mempunyai hidup yang kekal dan tidak turut dihukum, sebab ia sudah pindah dari dalam maut ke dalam hidup.

    Yohanes 5:30 Aku tidak dapat berbuat apa-apa dari diri-Ku sendiri; Aku menghakimi sesuai dengan apa yang Aku dengar, dan penghakiman-Ku adil, sebab Aku tidak menuruti kehendak-Ku sendiri, melainkan kehendak Dia yang mengutus Aku.

    Yohanes 5:36 Tetapi Aku mempunyai suatu kesaksian yang lebih penting dari pada kesaksian Yohanes, yaitu segala pekerjaan yang diserahkan Bapa kepada-Ku, supaya Aku melaksanakannya. Pekerjaan itu juga yang Kukerjakan sekarang, dan itulah yang memberi kesaksian tentang Aku, bahwa Bapa yang mengutus Aku.

    Yohanes 6:29 Jawab Yesus kepada mereka: "Inilah pekerjaan yang dikehendaki Allah, yaitu hendaklah kamu percaya kepada Dia yang telah diutus Allah."
    Yohanes 6:38 Sebab Aku telah turun dari sorga bukan untuk melakukan kehendak-Ku, tetapi untuk melakukan kehendak Dia yang telah mengutus Aku.
    Yohanes 6:39 Dan inilah kehendak Dia yang telah mengutus Aku, yaitu supaya dari semua yang telah diberikan-Nya kepada-Ku jangan ada yang hilang, tetapi supaya Kubangkitkan pada akhir zaman.
    Yohanes 6:44 Tidak ada seorangpun yang dapat datang kepada-Ku, jikalau ia tidak ditarik oleh Bapa yang mengutus Aku, dan ia akan Kubangkitkan pada akhir zaman.


    ya Alkitab menjawab....Yesus adalah utusan...Tuhanlah yang mengutusnya

    ---------- Post Merged at 01:29 PM ----------

    Yohanes 7:16 Jawab Yesus kepada mereka: "Ajaran-Ku tidak berasal dari diri-Ku sendiri, tetapi dari Dia yang telah mengutus Aku.


    ajaran yesus bukan dari diri yesus tapi dari yang mengutusnya yaitu Tuhan.

    Yohanes 7:33 Maka kata Yesus: "Tinggal sedikit waktu saja Aku ada bersama kamu dan sesudah itu Aku akan pergi kepada Dia yang telah mengutus Aku.
    Yohanes 8:16 dan jikalau Aku menghakimi, maka penghakiman-Ku itu benar, sebab Aku tidak seorang diri, tetapi Aku bersama dengan Dia yang mengutus Aku.
    Yohanes 8:18 Akulah yang bersaksi tentang diri-Ku sendiri, dan juga Bapa, yang mengutus Aku, bersaksi tentang Aku."
    Yohanes 8:26 Banyak yang harus Kukatakan dan Kuhakimi tentang kamu; akan tetapi Dia, yang mengutus Aku, adalah benar, dan apa yang Kudengar dari pada-Nya, itu yang Kukatakan kepada dunia."
    Yohanes 8:29 Dan Ia, yang telah mengutus Aku, Ia menyertai Aku. Ia tidak membiarkan Aku sendiri, sebab Aku senantiasa berbuat apa yang berkenan kepada-Nya."
    Yohanes 8:42 Kata Yesus kepada mereka: "Jikalau Allah adalah Bapamu, kamu akan mengasihi Aku, sebab Aku keluar dan datang dari Allah. Dan Aku datang bukan atas kehendak-Ku sendiri, melainkan Dialah yang mengutus Aku.
    Yohanes 9:4 Kita harus mengerjakan pekerjaan Dia yang mengutus Aku, selama masih siang; akan datang malam, di mana tidak ada seorangpun yang dapat bekerja.



    tidak diragukan lagi bahwa berdasar alkitab yesus melakukan kehendak Dia yang mengutusnya.

    ya yesus adalah utusan Tuhan atau nabi.itu benar berdasarkan kata kata Yesus sendiri dalam alkitab.


    sekarang kita cari adakah yesus menyatakan dirinya sebagai Tuhan?anak Tuhan atau dirinya adalah inkarnasi Tuhan sesuai dan sejelas dengan konsep trinitas yang ada sekarang...silahkan teman teman ikut membantu saya mencari dasar dalam alkitab.apakah ada kata kata yesus yang menyatakan dirinya salah satu dari pribadi Allah,atau Firman Allah?

  5. #45
    pelanggan tetap
    Join Date
    Apr 2011
    Posts
    1,352
    Anak tuhan itu jgn diterjemahkan sebagai hubungan darah atau anak biologis. Itu hanya ungkapan, cuma gaya bahasa untuk menggambarkan kedekatan secara emosional antara yesus dan tuhan diibaratkan seperti kedekatan ayah dan anak.

    Atas dasar hal tsb kata ganti ketiga tunggal tuhan di barat selalu dipakai kata He.

    Kalo soal inkarnasi itu juga perlu dipahami makna hakikinya. Yesus itu tuhan, benar. Dalam arti yesus adalah manusia dengan kualitas tuhan. Tapi tuhan bukanlah yesus. Karena tuhan bisa juga anda anda sekalian. Tuhan mengejawantah dalam diri manusia, tapi manusia yg seperti apa?

    Manusia yang sudah bersih nafsnya, manusia yang sudah mencapai tingkat kebuddha an, yang sudah mati sakjroning urip, manusia yang sudah islam, manusia yang berkualitas Kristus. Banyak lha istilahnya.

    Untuk memahami ketuhanan yesus ini paling mudah ya dengan mempelajari hubungan salik mursyid dalam ranah tasawuf.

  6. #46
    Barista AsLan's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    9,288
    Yesus adalah Nabi ? Betul
    Yesus adalah Raja ? Betul
    Yesus Anak Allah ? Betul
    Yesus manusia ? Betul
    Yesus anak maria ? Betul

    Kenyataan Yesus sebagai Nabi tidak menganulir kenyataan Yesus sebagai sosok kedua dari Allah Tritunggal.

    Yesus tidak memproklamirkan diri sebagai Tuhan saat Ia sedang dalam tugas menjadi manusia, tapi kepada orang2 yg menyadari bahwa Yesus adalah Tuhan, Ia tak membantah.

    Misalnya saat Thomas berlutut menyembah Yesus dan berkata "ya Tuhanku, ya Allahku" yesus menjawab "sekarang kau percaya"

    Juga kepada orang2 yg berlutut kepada Nya, Yesus menerima persembahan, sebuah hal yg sangat tabu bagi orang Yahudi, hanya Allah yg boleh disembah.

    Yesus juga mengampuni dosa, sebuah hak yg hanya dimiliki Allah.

    Yesus juga pernah mengaku bahwa diriNya adalah YHWH saat berkata "Sebelum Abraham ada, Aku ada" karena pengakuan ini orang Yahudi menuduh Yesus menghujat.

    Saat pemimpin agama yahudi mengkonfrontir dengan menanyakan "apakah engkau Anak Allah" Yesus meng iya kan, sehingga para pemimpin agama itu murka dan menjatuhkan hukuman mati kepada Yesus.

    Itu semua ada di Injil Yohanes, maaf saya tidak memberi kutipan karena pakai hp, susah copas2...

    Lalu kapan Yesus terang2an membuka identitas diri Nya sebagai Tuhan ?

    Hal ini ada di kitab2 lain, sesudah Yesus menyelesaikan tugasNya di dunia, saat Yesus telah kembali pada kemuliaannya yg semula.

    Thomas melihat Yesus berada disamping Allah Bapa.
    Paulus mendengar Yesus berkata dari surga "mengapa engkau menganiaya umat Ku ?"
    Yohanes memberi banyak kesaksian penglihatan ke Tuhanan Yesus.

    Pernyataan Yesus sendiri di kitab Wahyu "Akulah Alfa dan Omega, yang Awal dan yang Akhir"

    ...dan banyak kesaksian lainnya.
    Last edited by AsLan; 15-12-2013 at 08:40 AM.

  7. #47
    Bukan hanya trinitas yg sulit dipahami, Tauhid pun sulit dimengerti buktinya banyak aliran theologi dlm islam. lagian ALLAH versi islam itu berkuasa atas segala sesuatu, mau 3 dlm 1, 1000 dlm 1 atau sejuta dlm 1 suka-suka ALLAH. Bahkan ALLAH menjadikan mayoritas manusia sbg penyembah selain "ALLAH", suka-suka ALLAH toh? gak usah galau krn tdk semua perbuatan-NYA bs dicerna indera manusia. .
    semanis gula aren yang asli

  8. #48
    Chief Cook ndableg's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    5,910
    Yesus itu diakui nabi yg jg istimewa dalam Islam. Yesus diakui mesias/mesiah, dan ada kepercayaan dalam islam yg mengakui yesus akan kembali ke dunia pada akhir jaman.

    Kalo dalam istilah new age, ada tingkat kesadaran yg disebut dgn tingkat kesadaran yesus kristus atau christ consciousness, yaitu kesadaran alam dimensi ke 7 (kalo gak salah). Ceritanya kalo orang bisa mencapai tingkat kesadaran ini, maka dia sudah enlightened, sudah punya kesadaran sepenuhnya diatas tingkat rata2 kesadaran manusia lainnya. Dalam buddha, tingkat kesadaran spt ini sudah mencapai nirwana. Bagi manusia normal, maka baru bisa menyadari keindahan nirwana atau surga setelah kematian, bagi yg beriman (bukan beragama) tentunya, walaupun ada manusia2 yg bisa mencapai tingkat itu ketika hidup spt Buddha, atau Muhammad, atau nabi2/tokoh2 yg lain.

    Kembali ke bibel, seharusnya bisa diakui banyak bible2 yang sudah terdistorsi baik karena terjemahan maupun politisasi. Seperti yg kita sadari bahwa kristen baru besar setelah memasuki kerajaan roma, di mana kekuatan agama bisa digunakan sbg alat politik. Dan kalau kalian yg tau ajaran agama ttg iblis ataupun lucifer telah berjanji menyesatkan manusia, maka bisa kalian percayai. Al quran disebarkan tanpa versi terjemahan adalah salah satu usaha utk mencegah distorsi walaupun toh... penyesatan terjadi melalui cara lain.

    Bagi yang memang paham apa itu inti dari triniti, mungkin tidak menyimpang, akan tetapi tidak mustahil ada orang2 (kristen) yg mungkin belum dalam pemahamannya menganggap tuhan ada 3.

  9. #49
    Barista AsLan's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    9,288
    Kalau seorang mengalami kesulitan untuk memahami konsep Tuhan, apakah Tuhan akan menghukum dia dalam api neraka ?
    Saya rasa tidak karena sejauh Tuhan yg saya kenal gak sekejam itu.

    Tapi manusianya banyak yg sangar2, orang2 yg tak mengerti konsep Tuhan ditakut2i dengan neraka.

    Belajarlah mengenal Tuhan karena cinta kepadanya, bukan hanya karena takut pada pemimpin2 agama.

  10. #50
    pelanggan tetap
    Join Date
    Apr 2011
    Posts
    1,352
    Quote Originally Posted by jaga_manis View Post
    Bukan hanya trinitas yg sulit dipahami, Tauhid pun sulit dimengerti buktinya banyak aliran theologi dlm islam. lagian ALLAH versi islam itu berkuasa atas segala sesuatu, mau 3 dlm 1, 1000 dlm 1 atau sejuta dlm 1 suka-suka ALLAH. Bahkan ALLAH menjadikan mayoritas manusia sbg penyembah selain "ALLAH", suka-suka ALLAH toh? gak usah galau krn tdk semua perbuatan-NYA bs dicerna indera manusia. .
    Ah, masa iya sulit dipahami?
    Masa iya sulit dicerna?


  11. #51
    Klo Tuhan 1,sama dgn bilangan doong. klo Tuhan bs dicerna, sperti makanan doong hehe,,. pdhl Tuhan versi AlQuran itu "Tiada yg sama seperti-Nya".. any way saya percaya Tuhan itu 1. Mau dibilang janggal kek, absurd kek, bodo amat hehe,,

  12. #52
    pelanggan tetap
    Join Date
    Apr 2011
    Posts
    1,352
    Quote Originally Posted by jaga_manis View Post
    Klo Tuhan 1,sama dgn bilangan doong. klo Tuhan bs dicerna, sperti makanan doong hehe,,. pdhl Tuhan versi AlQuran itu "Tiada yg sama seperti-Nya".. any way saya percaya Tuhan itu 1. Mau dibilang janggal kek, absurd kek, bodo amat hehe,,
    Tuhan sama dengan bilangan ? Betul.
    Tuhan bisa dicerna ? Betul
    Tuhan seperti makanan ? Betul
    Tuhan itu janggal ? Betul
    Tuhan itu absurd ? Betul


  13. #53
    pelanggan tetap Asum's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    1,217
    Quote Originally Posted by AsLan View Post
    Kalau seorang mengalami kesulitan untuk memahami konsep Tuhan, apakah Tuhan akan menghukum dia dalam api neraka ?
    Saya rasa tidak karena sejauh Tuhan yg saya kenal gak sekejam itu.
    konsep monotheisme lebih mudah (tidak sulit) untuk dimengerti oleh semua lapisan masyarakat, tidak terkecuali yang bodoh sekalipun. Karena itulah yang diajarkan tuhan via yesus sebagaimana perkataannya : "Hukum yang terutama ialah: Dengarlah, hai orang Israel, Tuhan Allah kita, Tuhan itu esa Mark 12:29."

    Dalam kamus bhs Indonesia, esa artinya satu atau tunggal

    Dalam teks terjemahan bahasa Arab diucapkan sbb :

    فَأَجَابَهُ يَسُوعُ: «أُولَى الْوَصَايَا جَمِيعاً هِيَ: اسْمَعْ يَاإِسْرَائِيلُ، الرَّبُّ إِلهُنَا رَبٌّ وَاحِدٌ
    terjemahan bebasnya sbb : maka Yesus menjawab : "pesan pertama adalah : dengarlah hai Israil, Ar-Rabb adalah tuhan kita, rabb itu esa (wahid)"


    dan ini dibenarkan sejak dulu oleh para Ahli Taurat, jawabnya : "Lalu kata ahli Taurat itu kepada Yesus: "Tepat sekali, Guru, benar kata-Mu itu, bahwa Dia esa, dan bahwa tidak ada yang lain kecuali Dia. Mark 12:32"

    dalam terjemahan bhs Arab :

    فَقَالَ لَهُ الْكَاتِبُ: «صَحِيحٌ، يَامُعَلِّمُ! حَسَبَ الْحَقِّ تَكَلَّمْتَ. فَإِنَّ اللهَ وَاحِدٌ وَلَيْسَ آخَرُ سِوَاهُ
    Ahli kitab berkata kepadanya : benar wahai guru, benar apa yang kau katakan, bahwa sesungguhnya Allah itu esa (wahid), dan tidak ada yang lain yang sama (setara) dengannya.


    Seharusnya, petunjuk yang jelas dan gamblang seperti di atas menjadi prioritas utama untuk dipegang dibanding dengan dugaan akan konsep 3 pribadi dalam ketuhanan (adanya 3 tuhan BUKAN cuma 1 -esa-)

    Dalam istilah fiqh Arab dikatakan :

    الْيَقِنُ لَا يُزَالُ بِالشَّكِّ
    -sesuatu- yang menyakinkan tidak bisa dihapus dengan -sesuatu- yang meragukan.


    Quote Originally Posted by AsLan
    Tapi manusianya banyak yg sangar2, orang2 yg tak mengerti konsep Tuhan ditakut2i dengan neraka.
    yesus pun mengancam akan menempatkan mereka (yang menyimpang) di tempat yang paling rendah dalam kerajaan tuhan

    kata yesus : "Karena itu siapa yang meniadakan salah satu perintah hukum Taurat sekalipun yang paling kecil, dan mengajarkannya demikian kepada orang lain, ia akan menduduki tempat yang paling rendah di dalam Kerajaan Sorga; tetapi siapa yang melakukan dan mengajarkan segala perintah-perintah hukum Taurat, ia akan menduduki tempat yang tinggi di dalam Kerajaan Sorga." Mat 5:19

    Bahkan yesus mengancam tidak akan memasukkan mereka ke dalam kerajaan tuhan bagi siapa saja yang hidup keagamaannya lebih buruk dari hidup keagamaan ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi.

    katanya : "Maka Aku berkata kepadamu: Jika hidup keagamaanmu tidak lebih benar dari pada hidup keagamaan ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, sesungguhnya kamu tidak akan masuk ke dalam Kerajaan Sorga." Mat 5:20

    Quote Originally Posted by AsLan
    Belajarlah mengenal Tuhan karena cinta kepadanya, bukan hanya karena takut pada pemimpin2 agama.
    Setuju,

    Takutlah hanya kepada tuhan saja, dan kenalilah dia sesuai dengan apa yang disampaikan tuhan kepada kita.
    أَلَا سَأَلُوا إِذْ لَمْ يَعْلَمُوا ؟ فَإِنَّمَا شَفَاءُ الْعِيِّ السَّؤَالُ
    ”Mengapa mereka tidak bertanya jika tidak mengerti ? Sesungguhnya obat dari kebodohan adalah bertanya” (Sunan Abu Dawud no.336)

  14. #54
    Barista AsLan's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    9,288
    Apakah Yesus memberi ancaman bagi merka yg tidak mengerti ? Rasanya tidak.

    Kata Esa dalam bahasa Ibrani ada dua yaitu Echad dan Yachid.

    Allah adalah Esa menggunakan echad, sama seperti ayat laki2 dan perempuan menjadi satu daging, juga seperti ayat jadilah gelap dan jadilah terang itulah satu hari.

    Satu disini memiliki sifat penyatuan.

    Sedangkan istilah yachid digunakan di ayat Abraham ambillah anakmu yang satu itu.

    Yachid disini artinya tunggal.

    Mengapa Allah membedakan istilah Echad dan Yachid lalu menggunakan istilah Echad pada ayat Allah itu esa ?
    Silahkan dipahami sendiri.

    Apabila seorang tidak memahami hal ini, apakah lalu dibakar di neraka ? Tuhan tidak seperti itu.

    Konsrkuensi yg diberi oleh Yesus ditujukan bagi orang2 yg melakukan kejahatan, bukan orang yg tak memahami konsep Tuhan.

    Kalau orang tak paham konsep Tuhan langsung dibakar dineraka maka neraka isinya anak2 kecil, orang yg miskin dan tak terpelajar.

    Itu konsep buatan manusia yg suka membawa2 wibawa Tuhan dan disalah gunakan demi kepentingan pribadi.

  15. #55
    pelanggan tetap Asum's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    1,217
    Quote Originally Posted by AsLan View Post
    Apakah Yesus memberi ancaman bagi merka yg tidak mengerti ? Rasanya tidak.
    Tentu saja yesus memberikan ancaman (walau tidak tersurat secara jelas), jika tidak, buat apa yesus meminta agar menyembah Allah Bapak saja jika kenyataannya penganut polytheisme dan penyembah berhala tidak terkena sanksi apa-apa jika tidak menyembah pada Allah Bapak


    Quote Originally Posted by AsLan
    Kata Esa dalam bahasa Ibrani ada dua yaitu Echad dan Yachid.

    Allah adalah Esa menggunakan echad, sama seperti ayat laki2 dan perempuan menjadi satu daging, juga seperti ayat jadilah gelap dan jadilah terang itulah satu hari.

    Satu disini memiliki sifat penyatuan.

    Sedangkan istilah yachid digunakan di ayat Abraham ambillah anakmu yang satu itu.

    Yachid disini artinya tunggal.

    Mengapa Allah membedakan istilah Echad dan Yachid lalu menggunakan istilah Echad pada ayat Allah itu esa ?
    Silahkan dipahami sendiri.
    Tidak selalu bahwa Echad ini bermakna penyatuan (tergantung konteks kalimatnya) bahkan ia bisa bermakna tunggal.

    Contoh sudah anda sebutkan di atas, terkait ayat "laki2 dan perempuan menjadi satu daging (l'basar Echad)", ini kan konteksnya kiasan, mana bisa beneran lebur dalam 1 daging, dan jika dengan alasan ayat ini anda hendak membenarkan konsep 3 in 1, maka sangat jauh sekali karena bersatunya suami-istri dalam rangka membangun pernikahan dalam 1 rumah tangga (istilahnya 1 daging BUKAN jadi 2 daging yang berbilang lebih dari 1), apakah anda berfikir bahwa bersatunya 3 oknum tsb demi membangun konsep 1 tuhan yang mana jika tidak ada 3 oknum yang bergabung maka tidak akan ada 1 tuhan (YHWH Echad)

    Demikian juga dengan ayat "jadilah gelap dan jadilah terang itulah satu hari (Yom Echad)", ayat ini terkait dengan siklus waktu, yang mana hitungan 1 hari tsb dimulai dari gelap-terang-gelap, yang mana jika tidak terpenuhi 1 siklus tsb, maka tidak dapat dikatakan 1 hari. Apakah anda juga akan berfikir seperti di atas ketika memahami konsep ketuhanan versi 3 in 1, bahwa yang disebut 1 tuhan itu jika ada siklus peran antara Allah Bapak, Yesus, & Roh Kudus ?

    Terlepas dari apakah kata Echad ini memiliki arti penyatuan (kesatuan yg utuh) atau tunggal alias 1, maka dalam sesi tanya jawab yesus dengan ahli taurat sudah didapat dengan jelas jawaban sesungguhnya dari arti Echad tsb yaitu terkait pembenaran jawaban yesus oleh ahli taurat dengan kalimatnya : "benar wahai guru, benar apa yang kau katakan, bahwa sesungguhnya Allah itu esa (Echad), dan tidak ada yang lain yang sama (setara) dengannya".

    Dan rasa-rasanya, terjemahan bhs Inggris KJF pun jelas memberikan makna Echad sebagai : "there is no other but He" yang jika diucapkan dalam bahasa Betawi artinye kire-kire "kagak ade yang lain selain die"


    Quote Originally Posted by AsLan
    Apabila seorang tidak memahami hal ini, apakah lalu dibakar di neraka ? Tuhan tidak seperti itu.

    Konsrkuensi yg diberi oleh Yesus ditujukan bagi orang2 yg melakukan kejahatan, bukan orang yg tak memahami konsep Tuhan.

    Kalau orang tak paham konsep Tuhan langsung dibakar dineraka maka neraka isinya anak2 kecil, orang yg miskin dan tak terpelajar.

    Itu konsep buatan manusia yg suka membawa2 wibawa Tuhan dan disalah gunakan demi kepentingan pribadi.
    Sudah jelas ayat yang saya kutip di atas terkait dengan 2 hukum yang utama, dimana salah 1 nya adalah tentang ke-ESA-an tuhan itu sendiri. Jika itu merupakan hukum yang paling utama dibanding dengan hukum-hukum lain (semisal hukum pencurian, persundalan, dll), maka ia lebih pantas untuk dibenahi terlebih dahulu dibanding hukum lain yang tidak utama dan lebih layak diberikan hukuman bagi siapa saja yang tidak menjalankannya


    Apakah konsep polytheisme merupakan suatu jalan hidup keagamaan yang benar dibanding para ahli taurat dan farisi ?

    Yang nampak adalah, konsep 3 in 1 itu hanya rekayasa manusia dengan mengatas-namakan tuhan dan kitab suci
    أَلَا سَأَلُوا إِذْ لَمْ يَعْلَمُوا ؟ فَإِنَّمَا شَفَاءُ الْعِيِّ السَّؤَالُ
    ”Mengapa mereka tidak bertanya jika tidak mengerti ? Sesungguhnya obat dari kebodohan adalah bertanya” (Sunan Abu Dawud no.336)

  16. #56
    Barista AsLan's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    9,288
    Hidup keagamaan maksudnya adalah untuk orang yg sudah mengerti.
    Bagi yg belum atau tidak mengerti apakah harus dibakar di neraka

    Quote:
    Jonah 4:11 And am I not to have mercy on Nineveh, that great town, in which there are more than a hundred and twenty thousand persons without the power of judging between right and left, as well as much cattle?

    ---------- Post Merged at 11:44 PM ----------

    Ayat diatas cerita tentang nabi yunus yg ingin agar Allah menjatuhkan bencana bagi kota Niniwe yg kafir dan bejad.

    Tapi Allah tidak mau karena mempertimbangkan banyak orang disana yg tidak tahu baik dan jahat (mungkin maksudnya anak2)

  17. #57
    pelanggan tetap Asum's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    1,217
    Quote Originally Posted by AsLan View Post
    Hidup keagamaan maksudnya adalah untuk orang yg sudah mengerti.
    Bagi yg belum atau tidak mengerti apakah harus dibakar di neraka

    Quote:
    Jonah 4:11 And am I not to have mercy on Nineveh, that great town, in which there are more than a hundred and twenty thousand persons without the power of judging between right and left, as well as much cattle?

    ---------- Post Merged at 11:44 PM ----------

    Ayat diatas cerita tentang nabi yunus yg ingin agar Allah menjatuhkan bencana bagi kota Niniwe yg kafir dan bejad.

    Tapi Allah tidak mau karena mempertimbangkan banyak orang disana yg tidak tahu baik dan jahat (mungkin maksudnya anak2)
    Sama "... dan Kami tidak mengazab sebelum Kami mengutus seorang rasul." (QS17:15)

    fungsi rasul itukan untuk menjelaskan kekeliruan yg mereka perbuat, jika sudah dikasih tau tetap masih berbuat dosa, ya disiksa.

    Beda denga yang memang tidak mengerti, tidak disiksa KECUALI bagi yg tidak mau mengerti atau pura2 tidak mengerti, ya disiksa
    أَلَا سَأَلُوا إِذْ لَمْ يَعْلَمُوا ؟ فَإِنَّمَا شَفَاءُ الْعِيِّ السَّؤَالُ
    ”Mengapa mereka tidak bertanya jika tidak mengerti ? Sesungguhnya obat dari kebodohan adalah bertanya” (Sunan Abu Dawud no.336)

  18. #58
    Yang pura-pura ngerti padahal nggak juga disiksa loh.

  19. #59
    Barista AsLan's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    9,288
    Kalo seorang tak pernah menyiksa siapapun, lalu di neraka disiksa habis2an oleh "tuhan" hanya karena tak bisa menyebut kalimat syahadat, mungkin tuhannya salah.

    Tuhan yg benar itu adil.

  20. #60
    pelanggan setia Agitho_Ryuki's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    mBantul, Ngayogyokarto, Hadiningrat
    Posts
    2,517
    Jika dibalik... Apakah menurut kristen kami umat muslim yang taat ini tidak dihukum oleh tuhan?
    Barangsawijine purwo marang kawitan, Bandar sejatining wujud. Yuk lakone.. BUTHO CAKIL sido NGEMUTTT PEN.....THUNG!!

Page 3 of 6 FirstFirst 12345 ... LastLast

Tags for this Thread

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •