Results 1 to 16 of 16

Thread: Ajax

  1. #1
    Chief Cook ndableg's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    5,910

    Ajax

    AJAX bukan bahasa pemrogramman melainkan cara atau metode utk menjalankan web applikasi dgn menggunakan bahasa2 pemrogramman yg sudah ada spt PHP/ASP dan javascript, juga xml.

    Contoh yg paling dekat adalah, forum kopimaya ini. Lainnya spt facebook, youtube, dll. Dgn menggunakan AJAX maka website menjadi lebih cepat loadingnya, ditambah fitur2 javascript spt loading page nya itu (menggunakan animasi image/gif).

    Saya ga banyak pengalaman dgn AJAX, karena selain belon dapet orderan pake AJAX, programming jadi lebih panjang dan ribet.

    Walaupun ribet, konsepnya sederhana aja. Saya coba jelaskan sedikit. Kalau biasanya dalam applikasi2 forum lain, macam AK, apabila kita submit topik atau posting, maka anda akan dibawa ke halaman selanjutnya, di mana posting anda diproses oleh php script dan kemudian anda di-redirect kembali ke halaman awal di mana postingan anda sudah masuk ke dalam database dan ditampilkan di forum tsb.

    Dgn memakai metode AJAX, ketika anda klik submit, maka anda tidak perlu bepergian ke php script, loading halaman baru, dan kembali loading halaman forum, melainkan sebaliknya, script php yg dipanggil utk memroses dihalaman ini, dimana pada saat itu anda2 disajikan animasi loading image/gif, dan dgn otomatis anda mendapatkan hasilnya langsung tanpa musti mondar mandir halaman php.

    Semua ini dilakukan dgn bantuan javascript dgn fungsi/metode XMLHttpRequest(); Itu makanya kenapa forum ini perlu bayar. Bikinnya ribet.

  2. #2
    Sebenarnya, Bleg,
    ketika klik submit, kita masih mengirim permintaan (request) ke halaman php. Bedanya, halaman php ini tidak memberikan kembalian berupa halaman HTML baru melainkan hanya data sehingga kita tidak perlu reload.

    Kalau di proyek yang lagi kukerjakan, datanya berupa JSON.

  3. #3
    pelanggan setia gembel's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    perbatasan
    Posts
    2,068
    JSON itu apaan ya?

    kurang mudeng
    belajar nge-blog di ferylife.blogspot.com

  4. #4
    Chief Cook ndableg's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    5,910
    Wuah.. JSON lebih luas lagi keknya tuh.. Gw jg kurang mudeng..

  5. #5
    JSON tuh sederhananya representasi data, yang overheadnya lebih kecil dibanding XML

  6. #6
    pelanggan setia gembel's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    perbatasan
    Posts
    2,068
    Quote Originally Posted by el sol View Post
    JSON tuh sederhananya representasi data, yang overheadnya lebih kecil dibanding XML
    JSON = data XML?
    belajar nge-blog di ferylife.blogspot.com

  7. #7
    Chief Cook ndableg's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    5,910
    ya semacam database lah..

  8. #8
    Chief Cook ndableg's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    5,910
    Kund.. apa JSON itu bisa kerjasama dgn PHP jg? bikin dung topik JSON.. gw belum begitu paham tuh.. tapi keknya masih ada relasi dgn javascript..

  9. #9
    Quote Originally Posted by gembel View Post
    JSON = data XML?
    bukan.

    data bisa disajikan dengan beragam format, sebagai contoh : dalam format XML, JSON, atau bahkan binary.

    keuntungan data dalam bentuk binary: ukurannya lebih kecil, tersamarkan. kerugian data dalam bentuk binary : nggak universal. contoh data dalam format binary : data yang disimpan di mayoritas DBMS.

    keuntungan data dalam bentuk XML dan JSON : universal sifatnya. kerugiannya : ukurannya lebih besar (overheadnya lebih besar dibanding binary).

    JSON diciptakan untuk mengurangi overhead dari XML, jadi ukurannya lebih kecil dibanding kalau data disajikan dalam format XML.

    library/pustaka untuk memanipulasi/membaca JSON sudah banyak tersedia baik untuk sisi client (contoh : javascript), maupun sisi server (php,java servlet,asp,phyton,ruby,dll).

  10. #10
    pelanggan setia Fere's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    Depan RSJ-KM
    Posts
    6,120
    Kirain Ajax Amsterdam ...

  11. #11
    Chief Cook etca's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    aarde
    Posts
    11,135
    ternyata nulisnya pun harusnya : AJaX

    Asynchronous JavaScript and XMLHTTP, atau disingkat AJaX


    @fere
    iya di benakku pertama kali juga ngebayanginna Ajax Amsterdam

  12. #12
    Chief Cook ndableg's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    5,910
    Mas el sol.. tapi tentunya data2 dalam JSON ga lebih aman dong dari database MySQL misalnya? Ato JSON jg bisa taro data2 sensitip?

  13. #13
    Lha.. jangan dikacaukan antara database dan format data, Bleg..

    Semua data yang diserahkan oleh bagian belakang (back-end) ke depan (front-end) haruslah data-data yang diperlukan saja. Jangan yang sensitif. Misalnya kalau memanggil data tentang user, yah, data nama dan sebagainya yang memang diperlukan. Jangan kasih data password.

  14. #14
    cuma mau nambahin apa yang disampaikan oom Kunderemp.

    data di DBMS di depan itu sebagai contoh supaya punya gambaran tentang data dalam format binary, mas Ndableg.
    sebenernya bisa aja sih data dalam format binary (yang diencode) dipake untuk aplikasi web seperti halnya JSON,XML tapi kebayang bakal ribet baik dari sisi server maupun client, ndak praktis.

    sebagai gambaran format data XML dan JSON, diambil dari http://en.wikipedia.org/wiki/JSON :

    XML :
    Code:
    <Person firstName='John' lastName='Smith' age='25'>
      <Address streetAddress='21 2nd Street' city='New York' state='NY' postalCode='10021' />
      <PhoneNumbers home='212 555-1234' fax='646 555-4567' />
    </Person>
    JSON :
    Code:
    {
      "Person":
      {
         "firstName": "John",
         "lastName": "Smith",
         "age": 25,
         "Address":
         {
            "streetAddress":"21 2nd Street",
            "city":"New York",
            "state":"NY",
            "postalCode":"10021"
         },
         "PhoneNumbers":
         {
            "home":"212 555-1234",
            "fax":"646 555-4567"
         }
      }
    }
    kalo terkait masalah keamanan, menurut saya format data sifatnya netral. bagian yang perlu diamankan dulu ya protokol komunikasinya (lewat secure HTTP/HTTPS).

  15. #15
    Chief Cook ndableg's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    5,910
    Ouw.. gw mengerti sekarang..

  16. #16
    Chief Cook ndableg's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    5,910
    Quote Originally Posted by kunderemp View Post
    Lha.. jangan dikacaukan antara database dan format data, Bleg..

    Semua data yang diserahkan oleh bagian belakang (back-end) ke depan (front-end) haruslah data-data yang diperlukan saja. Jangan yang sensitif. Misalnya kalau memanggil data tentang user, yah, data nama dan sebagainya yang memang diperlukan. Jangan kasih data password.
    Oo. jadi JSON ini buat front-end aja toh.. Yah.. namanya aja orang ndak tau kund..

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •