Suatu ketika tanpa disangka matilah Reza disambar petir..
dan ketika sampai di pintu gerbang surga, dia dihadang oleh malaikat surga bernama Bad-13

Bad-13 : Tunggu, catatan dosa mu banyak, cara menebusnya cuma 1

Reza : Apa itu, wahai malaikat agung ?

Bad-13 : Kamu lihat itu - seraya menunjuk ke seekor anak ayam yang bersinar dengan indahnya

Reza : Iya..saya lihat

Bad-13 : Ok, kamu tangkap anak ayam kesayangan tuhan itu, dan akan saya bilang ke tuhan tentang jasamu itu agar kau bisa masuk surga

Reza : Baik, akan saya laksanakan... - Kemudian mulailah ia mencari anak ayam itu jauh ke dalam belantara surgawi

Ditengah jalan kemudian ia bertemu dengan Ancuurr, teman lamanya...
mereka-pun bercerita, dan ternyata mereka mendapatkan tugas yang sama...
setelah lama mencari dan kelelahan, mereka memutuskan untuk kembali ke sang malaikat, untuk menyerah

Tetapi tiba-tiba dari kejauhan mereka mendengar suara sang malaikat

Bad-13 : Aduuuhhhh..!!! REZAA...REZAA...!!

Reza yang kaget-pun berkata

Reza : Maaf wahai malaikat, apa yang telah saya lakukan ?

Bad-13 : REZA !! - bentak sang malaikat

Bad-13 : Kamu kan kuminta menangkap anak ayam !! kenapa malah datang bawa anak monyet !!!