Results 1 to 10 of 10

Thread: Menyerah untuk menang

  1. #1
    Barista AsLan's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    9,288

    Menyerah untuk menang

    Ninja dikenal sebagai pasukan pembunuh yang sangat efektif dan efisien.



    Salah satu ajaran Ninja-Do adalah “Saat bertemu lawan yang kuat menyerahlah, lalu saat dia lengah… bunuh”

    Dalam sejarah China, negara Yue diserang dan dikalahkan oleh negara Wu.

    Saat Raja Yue hendak melarikan diri, penasihatnya yang sangat pendai mencegahnya dan memberi nasihat agar ia menyerah lalu mengabdi kepada musuh.

    Nasihat ini dilakukan, Raja Yue dihina dan dijadikan pekerja rendahan di istal kuda istana.

    Selama bekerja, ia mengumpulkan informasi secara diam2 dan menunggu saat yang tepat untuk membalas. Setelah tiga tahun, saatnya tiba. Negara Wu didera perang saudara dan kelaparan, saat itulah Raja Yue mengumpulkan anak buahnya dan menyerang Wu, ia meraih kemenangan dengan mudah.



    Percayalah, ada saatnya kita harus mengalah, ada saatnya kita harus berani menanggung penghinaan dan belajar sabar.

    Jenghis Khan pada waktu mudanya pernah diculik musuh dan dihina, ia sudah puas mengalami penderitaan dan saat saat direndahkan orang.



    Tapi semua kesulitan itu tidak mematahkan semangatnya, malah menempanya menjadi sosok yang lebih cerdik dan lebih kuat.

    Kalau anda menghadapi musuh yang terlalu kuat, jangan ragu untuk menyerah dan mengaku kalah. Orang yang mengalah bukan berarti kalah, karena suatu saat nanti masanya akan tiba dan anda memperoleh kesempatan untuk membalas kekalahan.

    Jadilah orang yang tertawa paling akhir dan meraih kemenangan sejati.

  2. #2
    Chief Cook ndableg's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    5,910
    weis aslan jadi dosen neh..

    lanjut pak!

  3. #3
    Pedang Raja Yue keren euy..
    bisa bertahan dua milenia lebih tanpa berkarat..

    http://en.wikipedia.org/wiki/Sword_of_Goujian

    Eh.. ini topik psikologi, bukan topik sejarah yah?

  4. #4
    pelanggan tetap Parameswara Li's Avatar
    Join Date
    Aug 2011
    Location
    天京
    Posts
    1,093

    Talking

    Quote Originally Posted by AsLan View Post

    Jenghis Khan pada waktu mudanya pernah diculik musuh dan dihina, ia sudah puas mengalami penderitaan dan saat saat direndahkan orang.
    Komentar saya agak OOT, tapi lumayan buat selingan.

    Gengish Khan [成吉思汗] sang penakluk yang gagah berani itu bukannya tidak kenal takut, karena ternyata beliau takut dengan anjing. Tentu saja anjing-anjing di Mongolia jauh lebih ganas daripada anjing disini, tapi tetap saja seekor anjing.

  5. #5
    pelanggan setia et dah's Avatar
    Join Date
    Jun 2011
    Location
    Land Between Solar Systems
    Posts
    3,911
    imo itu bukan kemenangan sejati
    tertawa paling akhir ia
    tapi, kemenangan sejati... ummmmm BIG no no!

  6. #6
    juragan kopi noodles maniac's Avatar
    Join Date
    Apr 2011
    Location
    Noodle Cafe
    Posts
    15,927
    Life is like a roller coaster - Ronan Keating, kadang di atas (lagi menang)... kadang di bawah (lagi kalah)...

    Life is like a box of chocolates - Forrest Gump, ada yang enak (waktu menang), ada yang gak enak (waktu kalah)

    Man Shobaro zhafira - A. Fuady, siapa yang bersabar akan beruntung. berlaku gak hanya untuk orang baik aja, orang jahat penuh dendam juga bisa jauh lebih bersabar..
    Jika menurutmu hidup ini tidak menarik, maka buatlah hidupmu semenarik mungkin - Shinsaku Takasugi

    Impossible is nothing!

  7. #7
    pelanggan tetap Alip's Avatar
    Join Date
    May 2011
    Posts
    1,636
    Tidak ada yang disebut Ninja-Do, ada juga Ninpo... dan mereka memang punya prinsip tujuan menghalalkan cara, tidak peduli lawannya kuat ataupun lemah. Kalau bisa dibunuh tanpa benturan, maka lawan lemah sekalipun tetap lebih baik dihadapi lewat jalan belakang.

    Orang Jawa punya petitih yang berbeda,
    Ngluruk tanpa bala - Menyerang tanpa tentara
    Menang tanpa ngasorake - Menang tanpa mengalahkan (menyoraki)
    Sakti tanpa aji-aji - Sakti (berkuasa, berpengaruh) tanpa kesaktian...

    Sosok ideal bagi orang Jawa adalah kepribadian sedemikian rupa sehingga orang lebih senang jadi kawan ketimbang jadi lawan. Dengan begitu tidak ada yang harus dikalahkan. Itulah kemenangan sejati.

    hihihihi... orang Sumatra kelamaan kuliah di Jogja
    "Mille millions de mille milliards de mille sabords!"

  8. #8
    juragan kopi noodles maniac's Avatar
    Join Date
    Apr 2011
    Location
    Noodle Cafe
    Posts
    15,927
    Itu petitih dari Sasrokartono kakaknya R.A. Kartini bukan grandpa Alip? lebih keren dari strategi perangnya Shun Tzu
    Jika menurutmu hidup ini tidak menarik, maka buatlah hidupmu semenarik mungkin - Shinsaku Takasugi

    Impossible is nothing!

  9. #9
    pelanggan setia Yuki's Avatar
    Join Date
    Apr 2011
    Location
    Buitenzorg
    Posts
    6,366
    bagus kalau tidak dibunuh, tapi jika menghadapi musuh yang tidak kenal ampun? Menyerah pun percuma

    siasat ini tidak berlaku dihadapan lawan yang kejam
    CURE SUNSHINE WA KAKKOSUGIRU.

  10. #10
    ^+1

    Terkadang emang ada aja orang2 yang ga pake ampun harus ngehancurin lawannya selumat lumatnya...

    Kalo udah gitu ya nyerah malah jadi bulan2an...

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •