japanesestation.com/ini-5-alasan-kenapa-kalian-harus-mengidolakan-bnk48/

Idol group paling populer di Jepang, AKB48 belum lama ini kembali membuat sister group yang berbasis di Bangkok, Thailand, BNK48. Mereka jadi grup kedua yang berbasis di Asia Tenggara, selain JKT48 yang telah ada di Jakarta sejak tahun 2011 silam.

Pesona dan suara khas gadis-gadis asal Bangkok tersebut membuat penggemar-penggemar idol group di banyak negara penasaran. Menurut penulis, 5 hal ini menjadi alasan kenapa kalian harus banget ngikutin BNK48.

1. Ada Member Lucu Bernama Warattaya Deesomlert


Warattaya Deesomlert atau lebih dikenal nama panggilan Kaimook BNK48 merupakan gadis cantik yang memiliki hobi merajut. Wajah lucunya jadi alasan kuat kenapa kalian harus banget ngikutin idol group yang satu ini.

2. Punya Semangat Yang Tinggi


BNK48 akan merilis single debutnya, Aitakatta pada tanggal 8 Agustus mendatang. Saat ini gadis-gadis itu pun tengah giat berlatih, terlihat dari video di atas dan mereka juga tengah butuh dukungan kalian.

3. Memiliki Member Berdarah Jepang


Selain berasal dari Thailand, ada satu member generasi pertama BNK48 yang berdarah Jepang. Ia bernama Miori Ohkubo, lahir di prefektur Ibaraki, Jepang pada tanggal 30 September 1998. Jadi, kalau kalian lebih menyukai member asal Jepang, kalian bisa menjadikan Miori sebagai oshi.

4. Ada Juga Member Tim Kaigai, Rina Izuta



Rina Izuta merupakan member asal AKB48 yang dipindahkan sebagai member BNK48 mulai tanggal 29 Juni lalu. Gadis cantik yang saat ini berusia 21 tahun ini bergabung dengan AKB48 pada tahun 2010 sebagai anggota generasi 10.

5. Single-nya Pasti Unik dan Berbeda Dari Sister Group Lainnya


Di single debut tersebut, mereka akan membawakan tiga lagu, Aitakatta (อยากจะได้พบเธอ), Oogoe Diamond (ก็ชอบให้รว่าชอบ) dan 365nichi no Kamihikouki (365วันกับเครองบินกระดาษ). Siapa yang penasaran dengan debut mereka? Ikuti terus perkembangan mereka.