Batman terburuk yang pernah ada di layar lebar.
Bermoral? Tidak!
Percaya pada misinya membasmi kejahatan? Tidak!
Pandai melacak kejahatan? Tidak!
Pintar dan penuh strategi? Tidak!
Aku bisa menolerir film ini bila seandainya ini film Superman atau Justice League. Tetapi begitu pikiranku berpindah posisi menganggap ini adalah film Batman. Aaarghhh..
Dari adegan paling awal (opening title) sampai adegan akhir (penjara) bikin aku frustasi.
Bahkan adegan-adegan yang orang bilang Batman di situ keren sekalipun,
buatku gak keren karena menampilkan sosok bodoh tanpa strategi.
Dan di kebodohan-kebodohan Batman sepanjang film,
aku harus akui, Ben Affleck punya kharisma di sini. Ia bermain bagus sebagai Bruce Wayne yang sudah kehilangan optimis. Tapi sayangnya, ia ditangani oleh Zack Snyder yang terlalu visual tanpa paham karakterisasi komiknya.
Dan please, jangan bilang Batman di sini terinspirasi dari The Dark Knight Returns.
Ini Batman yang sangat jauh berbeda dengan The Dark Knight Returns. Cuma mencuri penampilan luar saja.
![kopimaya [dot] kom - Secangkir Kehangatan di Dunia Maya - Powered by vBulletin](images/misc/vbulletin4_logo.png)




Reply With Quote