Pada dasarnya kurikulum 2006 dan kurikulum 2013 hampir sama. Kurikulum 2013 adalah penyempurnaan kurikulum 2006 dibagian penilaian, mengenai praktek pembelajaran hampir sama.
Kurikulum 2006 : Eksplorasi, Elaborasi dan Konfirmasi
Kurikulum 2013 : Mengamati, menanya, mengumpulkan informasi, mengasosiasi dan mengkomunikasikan
kalo diperhatikan : mengamati, menanya dan mengumpulkan informasi itu adalah kegiatan eksplorasi
mengasosiasi adalah kegiatan elaborasi
dan komunikasi adalah kegiatan konfirmasi juga.

sekolah-sekolah yang telah menjalankan kurikulum 2006 dengan baik pasti tidak masalah jika menerapkan kurikulum 2013. Yang jadi masalah sekolah-sekolah yang mengaku telah menggunakan kurikulum 2006 setelah ditanya:
apakah dikelas selama 2006 s.d 2013 siswa sudah melakukan eksplorasi?
apakah dikelas selama 2006 s.d 2013 siswa dan guru sudah melakukan elaborasi?
apakah dikelas selama 2006 s.d 2013 siswa sudah melakukan konfirmasi atas pemahaman yang diperolehnya?
MAYORITAS menjawab BELUM!!!!

artinya kurikulum 2006 pun belum berjalan dengan baik.