Results 1 to 20 of 284

Thread: All About Aa Gym : Aa - Teh Ninih Rujuk

Hybrid View

Previous Post Previous Post   Next Post Next Post
  1. #1
    pelanggan sejati surjadi05's Avatar
    Join Date
    Jun 2011
    Posts
    9,355
    syukurlah berita AA gym menceraikan teh rini cuma isapan jempol, gw baca di batam post hari ini
    DAI kondang KH Abdullah Gymnastiar (Aa Gym) kembali menikahi Ninih Muthmainnah (Teh Ninih), istri pertama yang diceraikan tahun lalu. Bagaimana sikap Teh Rini, istri kedua Aa Gym yang kini menjadi istri pertama?
    ---------------
    INDRA SETIAWAN, Tangerang Selatan
    --------------
    Berjalannya agak tergesa-gesa. Beberapa langkah kemudian perempuan cantik berusia 40 tahun itu membuka pintu kanan depan mobil Mazda CX-7 bernopol A 1339 CS. Beberapa saat kemudian mobil itu melaju, meninggalkan rumah mewah di Griya Loka Blok UN Nomor 23, Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang Selatan.

    Dialah Alfarini Eridani atau akrab disapa Teh Rini, istri kedua KH Abdullah Gymnastiar (Aa Gym) yang kini berubah status menjadi istri pertama setelah sang dai menikahi lagi Teh Ninih yang diceraikan pada Juni 2011. Sebelum pergi meninggalkan rumah, dia sempat bercerita soal seputar pernikahan kembali Aa Gym dengan Teh Ninih atau Ninih Muthmainnah, Selasa lalu (13/3).

    "Saya ikhlas. Lagi pula, saya menyetujui dan mau menandatangani (surat izin, Red) pernikahan itu kan. Itu tidak terjadi secara tiba-tiba. Semua melalui proses. Saya juga salat Istikharah," ujarnya mantap.

    Teh Rini mengatakan, sebelum dirinya memberikan izin tertulis dan menandatangani surat, Aa Gym beberapa kali menyampaikan niatnya secara lisan untuk kembali menikahi Teh Ninih. Saat itu pula Teh Rini mengizinkan. "Saya senang karena itu saya izinkan," katanya.

    Teh Rini menjawab semua pertanyaan wartawan dengan suara pelan. Dengan duduk tegap di kursi kayu jati, dia sesekali mengelus hidung dan mengusap mata. Sesekali dia tersenyum kecil ketika ditanya pendapatnya tentang poligami. Menurut dia, poligami adalah sesuatu yang biasa.

    Bagi Teh Rini, memiliki suami dengan dua istri sudah menjadi jalan hidupnya. Dia tidak mau mencampuri urusan satu sama lain. "Kami punya komitmen dan policy masing-masing," ujar Teh Rini yang pagi itu (16/3) mengenakan jilbab bercorak ungu, kaus tangan panjang hijau, dan rok panjang hitam.

    Namun, dia tak menjawab ketika ditanya soal penyebab Aa Gym dan Teh Ninih bercerai tahun lalu. "Saya enggak mau cerita yang belakang-belakang, ya. Pokoknya, saat ini saya merasa senang karena Aa dan Teteh menikah lagi. Saya selalu berpikiran positif saja," ungkap alumnus Universitas Airlangga Surabaya itu.

    Selain menolak bercerita tentang perjalanan hidup yang sudah lewat, Teh Rini tak mau membicarakan sosok Teh Ninih. Dia mengatakan, menyatukan kembali orang yang berpisah adalah ibadah. Karena itu, dia merasa bersyukur dengan keadaan sekarang bahwa Aa Gym dan Teh Ninih kembali bersatu.

    Sebagaimana diketahui, pada 2006, Aa Gym memutuskan berpoligami. Aa Gym yang sudah beristri Teh Ninih menikahi Teh Rini. Sikap Aa Gym itu kemudian menimbulkan kontroversi. Hampir setiap hari, Aa Gym menjadi bahan berita media massa. Maklum, ketika itu pengasuh Ponpes Darut Tauhid, Bandung, tersebut merupakan penceramah yang sedang naik daun.

    Awalnya, keputusan poligami Aa Gym itu diterima Teh Ninih. Setidaknya itu terlihat dari pernyataan dia dalam beberapa kali wawancara dengan media.

    Aa Gym dan Teh Ninih menikah pada 1987 dan dikaruniai tujuh anak. Yaitu, Gina Raudhatul Jannah, Ghaza Muhammad Al Ghazali, Gheriya Zahira, Ghaida Tsuraya, Muhammad Ghazi Al Gifari, Ghefira Nur Fatimah, dan Gaitsha Zahira Sofa.

    Pada Maret 2011, Aa Gym mengajukan gugat cerai terhadap Teh Ninih di Pengadilan Agama Bandung. Permohonan itu dikabulkan pada Juni 2011.

    Teh Rini menyadari, kini waktu bersama dengan Aa Gym tidak bisa setiap hari. Sebab, Aa Gym harus membagi waktu untuk berkumpul dengan Teh Ninih dan anak-anaknya di Bandung. Senin hingga Rabu pagi Aa Gym tinggal di rumah Teh Rini di Tangerang. Rabu siang baru ke Bandung dan Senin pagi kembali lagi ke rumah Teh Rini.

    Di rumahnya di Griya Loka BSD, Kota Tangsel, itu Teh Rini tinggal bersama tiga anaknya. Seorang di antara mereka merupakan anak hasil pernikahannya dengan Aa Gym, yakni Muhammad Gaysandi yang lahir pada 29 Oktober 2008.

    Teh Rini mengatakan, ketika berkumpul dengan anak-anaknya, dirinya menjadi tempat curhat. Begitu juga halnya dengan anaknya yang kini tinggal di Jerman. "Biasalah, curhat anak sekarang," ujarnya, lantas tersenyum.

    Aktivitas Teh Rini saat ini adalah ibu rumah tangga murni. Dia pernah berbisnis butik. Sejak dia menetap di Malaysia, tidak lama menikah dengan Aa Gym, bisnis itu ditinggalkan. "Saya sekarang ngurus urusan domestik saja. Ngurus anak-anak dan suami," kata perempuan dengan gelang hitam di tangan itu.

    Teh Rini mengatakan enggan berdakwah seperti yang dijalani Aa Gym dan Teh Ninih. Terlebih latar belakang keilmuannya adalah antropologi. Di sisi lain, meski saat ini statusnya berubah menjadi istri tua, Teh Rini menganggap biasa saja. "Sekarang sebaiknya kita menatap ke depan saja. Pokoknya, saya senang. Saya ikhlas dengan keadaan sekarang," tegasnya.

    Sebagai manusia beriman, Teh Rini selalu berdoa untuk keluarga. Dia selalu mendoakan Aa Gym, yang disapanya dengan sebutan Abah. Selama 14 hari sejak Rabu (14/3), Aa Gym melaksanakan umrah. "Saya selalu berdoa agar (Aa Gym) menjadi ulama yang baik dan menjadi kekasih Allah," kata Teh Rini mengakhiri wawancara.

    Dengan mengemudi sendiri mobilnya, dia mengatakan harus segera berangkat ke Jakarta untuk menghadiri pengajian. "Saya pergi sendiri dan nyetir sendiri," ujarnya. (*/c4/nw)

    saus : http://www.jpnn.com/read/2012/03/18/...ahi-Teh-Ninih-

    rupanya surat yg ditandatangani itu cuma surat yg mengizinkan AA gym untuk poligami lagi bukan surat cerai. dan tribun batam terlalu sombong untuk mengakui kesalahannya

  2. #2
    pelanggan tetap Parameswara Li's Avatar
    Join Date
    Aug 2011
    Location
    天京
    Posts
    1,093
    Quote Originally Posted by surjadi05 View Post
    Di rumahnya di Griya Loka BSD, Kota Tangsel, itu Teh Rini tinggal bersama tiga anaknya. Seorang di antara mereka merupakan anak hasil pernikahannya dengan Aa Gym, yakni Muhammad Gaysandi yang lahir pada 29 Oktober 2008.
    Ini maksudnya bercanda apa gimana kop ? Setahu saya nama anaknya yang lahir 29 Oktober 2008 itu adalah Muhammad Ghaisan Driyya Addien.

  3. #3
    pelanggan sejati surjadi05's Avatar
    Join Date
    Jun 2011
    Posts
    9,355
    Quote Originally Posted by surjadi05 View Post
    ---------------
    INDRA SETIAWAN, Tangerang Selatan
    --------------

    saus : http://www.jpnn.com/read/2012/03/18/...ahi-Teh-Ninih-

    rupanya surat yg ditandatangani itu cuma surat yg mengizinkan AA gym untuk poligami lagi bukan surat cerai. dan tribun batam terlalu sombong untuk mengakui kesalahannya
    Quote Originally Posted by spears View Post
    Sekelas Aa Gym nggak nyangka ya ngasih anaknya nama kayak gitu
    Quote Originally Posted by Parameswara Li View Post
    Ini maksudnya bercanda apa gimana kop ? Setahu saya nama anaknya yang lahir 29 Oktober 2008 itu adalah Muhammad Ghaisan Driyya Addien.
    eh gw cuma copas loh, salahin wartawan JPNN kan ada linknya tuh tuh
    Last edited by surjadi05; 20-03-2012 at 06:59 PM.

  4. #4
    pelanggan tetap Parameswara Li's Avatar
    Join Date
    Aug 2011
    Location
    天京
    Posts
    1,093

    Cool

    Quote Originally Posted by surjadi05 View Post
    eh gw cuma copas loh, salahin wartawan JPNN kan ada linknya tuh tuh
    Berarti itu wartawan kurang profesional, masak dapet info nggak dicek dulu ?

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •