Results 1 to 15 of 15

Thread: Kemkominfo Gak Punya Rasa Humor

  1. #1
    pelanggan setia kandalf's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    6,050

    Kemkominfo Gak Punya Rasa Humor



    Sumber twit pertama:
    https://twitter.com/kemkominfo/statu...26350423474178

    Sumber twit kedua:
    https://twitter.com/kemkominfo/statu...27022380359680

    Sumber twit ketiga:
    https://twitter.com/kemkominfo/statu...28008855486466

    Sumber twit keempat:
    https://twitter.com/kemkominfo/statu...28522510909441

    Sumber twit kelima:
    https://twitter.com/kemkominfo/statu...29300835344384


    Sementara sumber berita sudah membuat penyangkalan:
    http://posronda.net/disclaimer/

    POS RONDA adalah situs yang berisikan tulisan, artikel, dan cerita yang dibuat dan disusun sebagai KARYA FIKSI, bersifat SATIR, dan berfungsi sebagai HIBURAN.
    Seluruh tulisan, artikel, dan cerita dalam situs POS RONDA bersifat FIKTIF, atau TIDAK BENAR-BENAR TERJADI. Setiap kutipan maupun sumber dalam tulisan, artikel, dan cerita dalam situs kami adalah FIKTIF. Meskipun di POS RONDA terdapat penggunaan nama tokoh, individu, organisasi, tempat, peristiwa, dan gambar yang nyata dan sebenarnya, redaksi menegaskan sekali lagi bahwa apapun yang anda akan atau telah baca dalam situs ini merupakan KARYA FIKSI dan TIDAK PERNAH terjadi di dunia nyata.

    POS RONDA, dengan segala tulisan, artikel, dan cerita yang diterbitkan dalam situsnya, sama sekali tidak bermaksud untuk mencela, mencelakai, menjatuhkan, mendiskreditkan, ataupun merendahkan tokoh, individu, organisasi, tempat, atau peristiwa apapun. Penggunaan nama tokoh, individu, organisasi, tempat, peristiwa, atau gambar dalam situs ini baik TIDAK PERNAH DIKONFIRMASIKAN kepada yang bersangkutan, dan dengan demikian tidak untuk ditanggapi dengan serius sebagai kenyataan, baik berupa kutipan, sumber, subjek, maupun objek, di dalam tulisan, artikel, dan cerita dalam situs POS RONDA.

    Redaksi POS RONDA menyadari bahwa penulisan dan penerimaan karya satir merupakan hal yang rumit. Redaksi dan tim penulis berusaha sebaik mungkin dalam menyusun tulisan, artikel, dan cerita yang diterbitkan dalam situs POS RONDA, namun redaksi mengakui adanya ketidaksempurnaan dalam tulisan, artikel, dan cerita yang kemungkinan akan melukai perasaan individu atau organisasi tertentu. Redaksi POS RONDA meminta maaf sejak awal apabila hal tersebut terjadi, akan tetapi redaksi kembali menegaskan bahwa isi dari situs kami memang tidak untuk ditanggapi secara serius.

    POS RONDA adalah situs tulisan, artikel, dan cerita yang bersifat SATIR, dan penggunaannya hanya untuk HIBURAN semata. Redaksi POS RONDA meminta dan memperingatkan agar segala tulisan, artikel, dan cerita yang bersumber pada situs ini, agar TIDAK dijadikan dasar berita atau kabar faktual. Penggunaan tulisan, artikel, dan cerita yang diterbitkan di POS RONDA, oleh pihak selain redaksi atau tim penulis POS RONDA, untuk dijadikan dasar berita atau kabar faktual, merupakan tindakan yang mencerminkan KEBODOHAN MURNI, dan redaksi POS RONDA tidak bertanggung jawab atas segala reaksi dan konflik yang terjadi atas kebodohan tersebut.

    Terima kasih atas kesediaan dan kesabaran anda dalam membaca DISCLAIMER ini.
    Lomba peluk2an di Citos: 30 November 2013
    Lomba dorong2an di Candra Naya (dkt Glodok): 8 Desember 2013

  2. #2
    pelanggan tetap
    Join Date
    Apr 2011
    Posts
    1,352
    Yea tifatul, tell it to arrahmah, voa, etc

  3. #3
    opera's Avatar
    Join Date
    Apr 2011
    Location
    http://www.opera.com/
    Posts
    4,852
    pos ronda kok ditanggepin

  4. #4
    pelanggan tetap Shaka_RDR's Avatar
    Join Date
    Jun 2012
    Posts
    1,330
    swt... masa yg begituan aja ditanggepin. parah bener
    Space available for Ads.
    PM for nego

  5. #5
    Chief Cook etca's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    aarde
    Posts
    11,168
    yang bikin ngikin pencegahan MERS kok quota dibatasi

  6. #6
    pelanggan
    Join Date
    May 2011
    Location
    Jakarta
    Posts
    346
    Tifatul Semriwing sering gak penting nih ngurusinnya.

    Posronda kok ditanggepin serius

  7. #7
    pelanggan sejati surjadi05's Avatar
    Join Date
    Jun 2011
    Posts
    9,355
    gak ngerti
    you meet someone
    you two get close
    its all great for awhile
    then someone stops trying
    Talk less, awkward conversations, the drifting
    No communication whatsoever
    Memories start to fade
    Then the person you know become the person u knew
    That how it goes. Sad isn't it?

  8. #8
    pelanggan setia kandalf's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    6,050
    Berita bersangkutan tentang MERS telah dihapus.
    Namun penghapusan tersebut tidak ada hubungannya dengan tekanan yang dilakukan oleh Kemkominfo.

    Berikut twit dari akun resmi mereka IDPOSRONDA

    (1) Para pembaca yang budiman. Redaksi memutuskan untuk menurunkan artikel mengenai MERS dari situs @IDPOSRONDA.

    (2) Langkah ini diambil oleh redaksi setelah melihat bahwa artikel tersebut disalahgunakan oleh pihak-pihak tertentu,

    (3) serta sebagai bentuk penghormatan kepada para pekerja dan profesional di bidang pelayanan kesehatan di seluruh dunia,

    (4) Terutama yang saat ini tengah bekerja keras meneliti, menganalisis, serta memerangi wabah MERS.

    (5) Redaksi paham bahwa aktivitas pelayanan kesehatan, dalam segala tahapan terutama kasus MERS, bukan pekerjaan mudah.

    (6) Para pekerja dan profesional di bidang pelayanan kesehatan patut mendapatkan penghormatan dan penghargaan setinggi-tingginya.

    (7) POS RONDA mengucapkan selamat bertugas dan berkarya bagi seluruh pekerja dan profesional di bidang pelayanan kesehatan. Salam satir.
    Lomba peluk2an di Citos: 30 November 2013
    Lomba dorong2an di Candra Naya (dkt Glodok): 8 Desember 2013

  9. #9
    sempet baca artikelnya...emang kocak sih


    "Maybe not all of our efforts will be rewarded. But without effort, you will get nothing"
    Takahashi Minami

    ------------------------------------------------------------------
    Thread paling Hot di l AKB48 Glossary l 48Fams l My Blog

  10. #10
    Barista kupo's Avatar
    Join Date
    Dec 2012
    Location
    Jog Ja karta
    Posts
    3,850
    ga sempat baca artikelnya... penasaran ..

  11. #11
    pelanggan setia Ronggolawe's Avatar
    Join Date
    Apr 2011
    Posts
    5,137
    ini thread humor ya?
    "And this world of armchair bloggers who created a generation of critics instead of leaders, I'm actually doing something. Right here, right now. For the city. For my country. And I'm not doing it alone. You're damn right I'm the hero."

    --Oliver Queen (Smallville)

  12. #12
    pelanggan setia et dah's Avatar
    Join Date
    Jun 2011
    Location
    Land Between Solar Systems
    Posts
    3,911
    keren emang si epul

  13. #13
    pelanggan tetap t_cl's Avatar
    Join Date
    Dec 2011
    Posts
    584
    tadinya sempat ngirain kalau artikelnya beneran, setelah baca comment2 di bawahnya baru tau kalo web joke
    tp emang kominfo periode ini bikin bingung sih. dari kasus terakhir vimeo, sampe tololnya yang jadi saksi ahli kasus ipad tanpa manual book indonesia.

  14. #14
    pelanggan sejati surjadi05's Avatar
    Join Date
    Jun 2011
    Posts
    9,355
    jadi penasaran apa sih yg ditulis idposronda
    you meet someone
    you two get close
    its all great for awhile
    then someone stops trying
    Talk less, awkward conversations, the drifting
    No communication whatsoever
    Memories start to fade
    Then the person you know become the person u knew
    That how it goes. Sad isn't it?

  15. #15
    pelanggan setia kandalf's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    6,050
    Udah telat, Um Sur.
    Udah dihapus.
    Dan untuk menghormati PosRonda, saya tidak berniat menyalin ke forum.
    Tapi cari saja 'Cegah MERS, Kemenkominfo akan Batasi Kuota Internet'
    Lomba peluk2an di Citos: 30 November 2013
    Lomba dorong2an di Candra Naya (dkt Glodok): 8 Desember 2013

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •