Results 1 to 20 of 526

Thread: Cinta Putih.

Threaded View

Previous Post Previous Post   Next Post Next Post
  1. #11
    pelanggan tetap nagita's Avatar
    Join Date
    Apr 2011
    Location
    Awang-awang.
    Posts
    503
    Akankah mungkin,
    kekecewaan berubah menjadi benci
    kala terang menyapa,
    hingga malam bergulir,
    tiada penawar untuk melarutkan kerinduan.
    Akankah mungkin,
    dendam hati berubah menjadi asap,
    melupakan segala janji,
    yang saling melebur dalam kenangan?
    Akankah mungkin,
    kutatap matamu sekali lagi,
    menyimpan harum tengukmu,
    mendekap erat cerita,
    memelukmu untuk kali terakhir??

    - - - Updated - - -

    Aku berjalan,
    pada jalanan yang sepi
    Kenangan-kenangan menggoda,
    membuat langkah terasa semakin berat.
    Kesepian melanda,
    kerinduan membantai,
    seperti memeluk sebuah bom,
    yang meledak pada diri sendiri.
    Menjadikanku serpihan.
    Berkeping-keping.
    Last edited by nagita; 15-10-2019 at 02:14 PM.
    Aku, hanyalah budak kata-kata.

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •