Results 1 to 20 of 20

Thread: Coboy junior the movie

  1. #1
    Barista Nharura's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    Di Hatimu
    Posts
    5,072

    Coboy junior the movie



    Film Coboy Junior The Movie (Cjr The Movie), menceritakan tentang perjuangan personil COBOY JUNIOR dalam mengikuti sebuah kompetisi Sing & Dance terbesar di Indonesia, setelah baru dibentuknya group Boyband tersebut oleh Patrick, seorang producer music ternama.

    Kompetisi ini bukan saja cuma menjadi ajang pembuktian diri untuk menjadi yang terbaik, namun juga menjadi sebuah proses penting bagi COBOY JUNIOR dalam menuju titik pendewasaan, pembentukan karakter, dan penentuan pilihan serta prioritas pada hidup masing-masing personil.

    BASTIAN harus menjadi sosok yang bisa mempererat teman-teman dan saudaranya, dimana kemampuan dance BASTIAN dan crew menjadi poin penting akan berlangsungnya kompetisi. IQBAL, yang juga harus menentukan prioritas dalam menentukan tujuan serta tugas-tugas hidupnya di saat semua itu kembali dipertanyakan oleh sang ayah. ALDI, harus bisa membelah fokus antara persahabatannya dengan Lovely dan kekompakan COBOY JUNIOR. Serta KIKI, yang terus memberikan masukan-masukan untuk kemajuan Boyband mereka. Bahkan, di saat KIKI mendapat musibah yang bisa mengancam keberlangsungan boyband mereka di kompetisi ini

    Semua ujian dan hambatan terus berdatangan. Sedangkan kompetisi terus beranjak menuju Final. Sementara itu, rival-rival terberat mereka, SUPERBOYZ dan The BANGS terus ingin menjatuhkan COBOY JUNIOR dengan segala cara

    Baru akhirnya mereka sadari bahwa, Untuk menjadi YANG TERBAIK, bukanlah hanya dengan menjadi pemenang dan mendapat pengakuan, tapi melainkan dengan terus mengeluarkan YANG TERBAIK dari dalam diri kita.

    Film ini melibatkan 100 dancers professional dan menggunakan 20 lagu terpopuler dalam 4 dekade terakhir yang diaransemen ulang dengan modern music & dance.
    Cjr The Movie didukung oleh aktor dan artis top Indonesia, seperti Abimana Aryasatya, Nirina Zubir, Dewi Sandra, Iwa K, Ananda Omesh, Irgi Fahrezi, Ersa Mayori, Charles Bonar Sirait, Joe P Project, Meisya Siregar, Indra Bekti, Astri Nurdin, dan Fay Nabilla

    Spoiler for SUMBER:
    http://www.21cineplex.com/coboy-junior-the-movie-movie,3107.htm




    Film ini cocok buat film rekomndasi Liburan anak. Bagus, menghibur dan ada lucunya juga. ada yang bikin nangis juga.

    Lengkap lah. Yang lucunya, film ini Nge-Pop banget, sesuai untuk remaja yang lagi seneng deg2an sama cewek
    dan konsepnya kaya pencarian bakat gitu, pas lagi X factor heboh2nya dan IMB juga the voice lagi meroket di Hiburan Indonesia

    satu kata: Kece..!
    Penulis Sastra, Penyayang Hewan, PNS biasa

    "Sedekah Aja "

    Sastra - > Dear Diary Inspirasi

    Kucing - > Semua Tentang Kucing

    PNS - > Sukses Mengabdi Pada Negara

  2. #2
    Barista Nharura's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    Di Hatimu
    Posts
    5,072
    Ceritanya Aldi dan si Lovely, lucu juga,haha

    apalagi bastian, ni anak asli dah lucuuu...

    katanya gini: namanya itu LOVELY, tapi kenapa dipanggil lovely (dibaca english)


    banyak lah lucunya... ada juga yang bikin sedih... tapi endingnya bagus nih.. mendidik^^
    Penulis Sastra, Penyayang Hewan, PNS biasa

    "Sedekah Aja "

    Sastra - > Dear Diary Inspirasi

    Kucing - > Semua Tentang Kucing

    PNS - > Sukses Mengabdi Pada Negara

  3. #3
    pelanggan setia Porcelain Doll's Avatar
    Join Date
    Mar 2011
    Posts
    6,347
    g males nonton film ini karena jujur g dan hubby berpikiran anak2 seumuran mereka dipaksa bertingkah tidak sesuai umur
    so, NO!

    kalo filmnya model2 kaya Sherina dulu, itu oke
    well, g emang belum nonton filmnya jadi ga mungkin juga g judge film ini pasti jelek
    cuma karena g taunya ni group anak2nya bertingkah kaya apa, g jadi ga respect
    Popo Nest

  4. #4
    Barista Nharura's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    Di Hatimu
    Posts
    5,072
    Penayangan Perdana 'COBOY JUNIOR THE MOVIE' Dibanjiri Penonton


    Kapanlagi.com - Rasa bahagia sedang menghinggapi para personil Coboy Junior. Karena tanggal 5 Juni 2013 ini, film yang di bintangi oleh Coboy Junior, tayang perdana di seluruh bioskop di Indonesia.
    Menurut laporan dan pantuan yang dilakukan, hampir di seluruh Bioskop baik di Jakarta maupun di luar daerah, pada penayangan pertama, bangku bioskop di penuhi oleh penonton. Bahkan dibeberapa bioskop film yang dalam sehari tayang empat kali ini sudah di booking oleh para penggemar Coboy Junior, yang penasaran akan akting idolanya.

    Di Jabodetabek, seperti di Detos 21 (Depok), Blok M Square, BTM (Bogor), Tamini Square, dan Bellanova (Sentul), sejak pagi sudah dipadati oleh para personil Coboy Junior.


    informasi gambar: antrian penonton Coboy Junior di Samarinda

    Hal yang sama juga terjadi di luar kota seperti Banjarmasin, Balikpapan, Samarinda, Bengkulu, Surabaya, dan bioskop di kota-kota lainnya juga dipenuhi oleh penggemar Coboy Junior.

    Iqbal, salah satu personil Coboy Junior menyatakan sangat senang mendengar berita film Coboy Junior The Movie mendapatkan apresiasi yang baik dari para penggemarnya. "Alhamdulillah, penontonnya banyak banget. Mudah-mudahan penontonnya bisa lebih dari satu juta,” harapnya.




    Spoiler for sumber:
    http://www.kapanlagi.com/showbiz/film/indonesia/penayangan-perdana-coboy-junior-the-movie-dibanjiri-penonton-5da7d5.html
    Penulis Sastra, Penyayang Hewan, PNS biasa

    "Sedekah Aja "

    Sastra - > Dear Diary Inspirasi

    Kucing - > Semua Tentang Kucing

    PNS - > Sukses Mengabdi Pada Negara

  5. #5
    Barista Nharura's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    Di Hatimu
    Posts
    5,072
    Ini penampakan Ticket nonton , bareng keluarga.. Maklum ditraktir, jadi ayoo aja..


    Tapi kayanya, bakalan nonton lagi dehh.. tapi gak di hari libur.. gak penuhhh jadinya Bioskop.
    habis filmnya bagus, jarang sih nonton film seperti ini (lebay gak sih ini)

    ehh tapi serius, belum nemu sih, cerita mereka di kemas fiksi dengan pertarungan kompetisi
    trus editan di filmnya ini bagus. Mungkin gak perlu sebagus Habibie Ainun atau ada apa dengan cinta? buat
    mendapatkan penghargaan film.

    Film ini menyenangkan, fresh, khas anak muda banget. Gak nyangka, Indonesia bikin film seperti ini,
    Editan, visualisasi dan cinematografinya.. aduhaaii.. bagus dehh..

    jadi kangen pengen nonton lagi... sekalian pengen menggila sendirian di mall (udah lama gak dijabanin)


    [MENTION=130]Porcelain Doll[/MENTION] : tapi endingnya bagus loh.., sip pisan...^^
    setahuku, sherina itu khan SD.. mereka ini usia nanggung. Usia SMP, usia dimana degup itu mulai ada
    dan mulai dijadikan bahan ejekan dan godaan sesama teman, jika ada yang di taksirnya

    ahh jadi ingat my ponakan, dia anak SMP, yang ganteng (ahh promosi), dia cerita ada di taksir cewek. di godain lah dia satu sekolahan,
    tapi yang ada, dia sok cool gitu, padahal panas dingin juga ketemu cewek yang suka sama dia

    trus adenya, ponakanku yang kedua, kelas 4 SD, lebih hebat lagi nih, dari kakaknya, dia malah udah punya pacar
    tapi cepat banget pacarnya diputusin, karena sering kami godain

    apalagi, gak bisa di pungkiri. Mereka-mereka ini, seneng nonton sinetron, drama (atau apalah itu )
    meski ngerasa gak mungkin, tapi beginilah. mereka juga senang akan degeum2 awal itu.
    makanya sering banget my ponakan, galau mania

    So far, So Good...
    Ni Film ngangenin. Pengen liat Bastian, Kiki, Aldy dan Iqbal lagi

    btw, kalau mereka nyanyi, aku kenal banget suara Bastian dan Kiki. Aldy dan Iqbal hampir mirip, jadi kadang tertukar.
    Tapi kalau bastian dan kiki, wah hapal
    Penulis Sastra, Penyayang Hewan, PNS biasa

    "Sedekah Aja "

    Sastra - > Dear Diary Inspirasi

    Kucing - > Semua Tentang Kucing

    PNS - > Sukses Mengabdi Pada Negara

  6. #6
    Chief Barista cha_n's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    11,544
    udah bukan umur ku lagi nonton beginian. haduh ga banget xixixi
    ...bersama kesusahan ada kemudahan...

    “Aku Rela di Penjara asalkan bersama buku, karena dengan buku aku bebas.” ― -Mohammad Hatta
    “Aku Rela di Penjara asalkan bersama akses internet, karena dengan internet aku bebas.” ― -cha_n

    My Little Journey to India

  7. #7
    Barista Nharura's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    Di Hatimu
    Posts
    5,072
    Buat Yang ngerasa, ni Film, film anak Galau dan anak Abegeh doang, ayooo dimari, silahkan baca salah satu penulis atas review film ini, karena
    banyak pesan moral, didalam film ini, yang layak buat dijadiin contoh buat kita, anak kita dan keluarga kita.


    Tak Hanya Cinta Monyet, Coboy Junior The Movie



    Tadi malam (Sabtu, 8/06/2013), anak-anak saya minta diantarkan ke bioskop untuk melihat film Coboy Junior The Movie. Awalnya, saya dan suami sebenarnya tidak terlalu antusias melihat film ini karena sudah pasti film tersebut bercerita tentang kehidupan para ABG (Anak Baru Gede). Apalagi jika mengingat lagu-lagu mereka hampir semuanya bertema cinta, yach…cinta yang masih terlalu dini untuk dipahami oleh ABG.

    Berdasarkan lagu hitsnya yang bertema cinta-cintaan, pastilah film yang dibintangi para personil Coboy Junior ini tak lepas dari persoalan jatuh cinta. Padahal sebetulnya kehidupan nyata para ABG itu tak melulu soal jatuh cinta, artinya masih banyak tema lain yang bisa diangkat menjadi sebuah lagu yang pantas dinyanyikan para ABG yang masih duduk bangku SMP.

    Sayangnya banyak pelaku ‘industri musik’ di tanah air selalu takut rugi bila menjual lagu lain di luar tema cinta. Akibatnya pertimbangan bisnis memproduksi lagu tema cinta pada lawan jenis lebih diutamakan ketimbang menyajikan tema persahabatan, cinta tanah air, bakti pada orang tua, hormat pada guru, cinta lingkungan, dan lain sebagainya.

    Begitulah, walaupun awalnya tidak setuju, namun dengan berbagai pertimbangan, akhirnya kami menyetujui untuk nonton film Coboy Junior The Movie. Salah satu pertimbangannya adalah mengapresiasi ‘kualitas’ suara/vocal yang sangat bagus dari keempat personel Coboy Junior. Personil Coboy Junior adalah Aldi (13 tahun), Bastian (14 tahun), Iqbaal (14 tahun), dan Rizky (15 tahun).

    Benar dugaan saya, dalam film ini sedikit dibumbui kisah jatuh cinta. Salah seorang personil Coboy Junior (Aldi) terpesona oleh seorang teman sekolahnya yang cantik bagai bidadari. Untungnya tidak semua personil Coboy Junior terjangkit virus jatuh cinta karena bakalan kurang elok mengingat usia kelompok boy band tersebut masih belasan tahun dan baru duduk di bangku SMP pula.

    Dan bagusnya lagi si Aldi yang semula jatuh cinta pada Lovely, akhirnya lebih memilih untuk fokus saja pada karier sebagai personil Coboy Junior dan sekolahnya.

    “Mungkin cinta itu akan datang 3, 4 atau 5 tahun lagi,” kata Aldi diakhir cerita, sebagai ungkapan halus bahwa saat ini dia tidak akan pacaran dulu, artinya mungkin 3, 4, atau 5 tahun lagi.

    Tema cinta memang tidak bisa dilepaskan dalam sebuah bisnis film. Jika tema cerita yang diangkat tidak terlalu kuat dan tidak terlalu menarik, maka tema cinta mau tidak mau diselipkan. Namun untung saja dalam film Coboy Junior The Movie tema cintanya tidak terlalu nyata, hanya samar-samar (mengingat para pemainnya yang masih SMP). Kesan jatuh cintanya juga tidak dibuat romantis, justru yang disuguhkan adalah kesan cinta monyet yang lucu ala anak SMP, penuh adegan yang membuat penonton tertawa terpingkal-pingkal!

    Intinya, dalam cerita Coboy Junior The Movie tak ada air mata yang terurai untuk adegan-adegan cinta monyet antara Aldi dengan lawan mainnya si cantik Lovely.


    Tiket nonton Coboy Junior tadi malam
    Jadi, sesungguhnya film ini tidak mengangkat tema jatuh cinta/cinta monyet. Tema besar yang hendak disajikan dalam film Coboy Junior The Movie ini adalah, sebuah kisah inspiratif bagi para ABG agar setia melakukan hal-hal yang terbaik jika ingin sukses. Misalnya jika ingin sukses harus rajin berlatih, kompak, dan bersaing secara jujur. Untuk menjadi pribadi yang sukses, tidak boleh lupa untuk rajin beribadah atau shalat, patuh pada orang tua, dan tidak boleh mengabaikan kewajiban sebagai seorang pelajar, yaitu sekolah.

    Rasanya tak rugi menonton film ini bersama anak-anak Anda yang sekarang mulai menjadi ABG. Karena banyak nasehat yang sangat bagus, misalnya untuk menjadi pribadi yang sukses, maka setiap orang harus mempunyai target usaha sampai 1000 persen, sebab jika kita mempunyai target usaha 1000 persen pastilah yang 100 persennya sudah dapat tercapai. Apa yang dilakukan hari ini menjadi penentu untuk masa depan. Ada lagi nasehat bahwa menang atau kalah dalam suatu lomba atau kompetisi adalah hal yang biasa, yang terpenting adalah kita sudah memberikan/melakukan yang terbaik yang kita mampu.

    Selamat menonton ya. Selamat berlibur. (Puri Areta)

    Spoiler for Sumber:
    http://hiburan.kompasiana.com/film/2013/06/09/tak-hanya-cinta-monyet-coboy-junior-the-movie-567174.html


    ---------- Post Merged at 04:59 PM ----------

    Photo Fay dan Iqbal, ada adegan luccuuu banget, mirip kaya 5 cm, haha.. , tapi lebih ngakak di coboy junior movie sih, haha

    Penulis Sastra, Penyayang Hewan, PNS biasa

    "Sedekah Aja "

    Sastra - > Dear Diary Inspirasi

    Kucing - > Semua Tentang Kucing

    PNS - > Sukses Mengabdi Pada Negara

  8. #8
    Barista Nharura's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    Di Hatimu
    Posts
    5,072
    Yang gak aku nyangka, kok aku bisa mewek di Film Coboy Junior ini, padahal.. temanya ringan,
    tapi menyentuh. (bukan tentang cinta monyet, tapi cinta dari anak kepada Ibu, cinta anak kepada Bapak,
    dan komitmen dalam mencapai kesuksesan, film ini menginspirasi)

    untungnya, banyak lucunya di Film ini, apalagi si Bastian. asli ni anak, cocok jadi pelawak, lucu banget

    malah, lusa, kalau gak hari senin atau selasa mau pulang ke samarinda, buat nonton film ini.. pasti asyik
    lebih sepi (soalnya banyak banget anak2 yang nonton, tapi banyak orang tua juga sih, soalnya nemenin )

    ---------- Post Merged at 05:32 PM ----------

    Coboy Junior The Movie Raih 150 Ribu Penonton dalam 2 Hari



    Film Coboy Junior The Movie (CJTM) ternyata mendapat apresiasi yang sangat positif dari pecinta film Indonesia. Hal itu dibuktikan dalam waktu 2 hari penayangannya, film arahan sutradara Anggy Umbara tersebut memperoleh 150 ribu penonton, tepatnya 154.222 penonton.

    Melipat respon yang sangat positif dari masyarakat, pihak Falcon Pictures bersama seluruh tim CJTM termasuk para personil Coboy Junior yaitu Risky, Aldy, Bastian dan Ikbal, menggelar acara syukuran di XXI Karawaci. Melihat energi positif, antusiasme dan masih panjangnya waktu liburan sekolah, mereka optimis kalau kedepannya CJTM bisa mencapai angka 1 juta penonton.

    “Alhamdulillah, penontonnya banyak banget. Mudah-mudahan penontonnya bisa lebih dari satu juta,” jelas Iqbal ucap Ikbal kepada seluruh Comate (fans Coboy Junior).

    "Puji Tuhan, semoga..Amin," tambah Frederica selaku producer film Coboy Junior The Movie.

    Film Coboy Junior The Movie mengisahkan tentang proses perjuangan sekelompok boyband ke arah yang lebih baik. Untuk menuju kesana mereka pun ikut berpartisipasi di kompetisi dance akbar. Selain dibintangi oleh para personil Coboy Junior sendiri, CJTM juga turut melibatkan artis-artis ternama lainnya seperti Abimana Aryasatya, Nirina Zubir, Iwa K, Dewi Sandra, Irgi Fahrezi, Ananda Omesh, dan masih banyak lagi.

    Saat ini film Coboy Junior The Movie masih menghiasi 149 layar di jaringan bioskop Cinema 21. Jadi bagi Anda yang belum menonton film CJTM ayo buruan nonton.

    Spoiler for sumber:
    http://www.21cineplex.com/slowmotion/coboy-junior-the-movie-raih-150-ribu-penonton-dalam-2-hari,3879.htm
    Last edited by Nharura; 09-06-2013 at 06:28 PM.
    Penulis Sastra, Penyayang Hewan, PNS biasa

    "Sedekah Aja "

    Sastra - > Dear Diary Inspirasi

    Kucing - > Semua Tentang Kucing

    PNS - > Sukses Mengabdi Pada Negara

  9. #9
    pelanggan setia TheCursed's Avatar
    Join Date
    Apr 2011
    Posts
    3,231
    Oh God... Whyyyyyyyy .... ?!

    A proud SpaceBattler now.

  10. #10
    Chief Barista cha_n's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    11,544
    puk puk puk [MENTION=200]TheCursed[/MENTION]
    ...bersama kesusahan ada kemudahan...

    “Aku Rela di Penjara asalkan bersama buku, karena dengan buku aku bebas.” ― -Mohammad Hatta
    “Aku Rela di Penjara asalkan bersama akses internet, karena dengan internet aku bebas.” ― -cha_n

    My Little Journey to India

  11. #11


    the cursed kenapa tuh?

    kalo gw sih film2 ginian nunggu di tipi juga ga masalah


    "Maybe not all of our efforts will be rewarded. But without effort, you will get nothing"
    Takahashi Minami

    ------------------------------------------------------------------
    Thread paling Hot di l AKB48 Glossary l 48Fams l My Blog

  12. #12
    pelanggan setia TheCursed's Avatar
    Join Date
    Apr 2011
    Posts
    3,231
    Quote Originally Posted by Kingform View Post


    the cursed kenapa tuh?

    ...
    You know perfectly 'why'.
    A proud SpaceBattler now.

  13. #13
    Chief Barista cha_n's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Posts
    11,544
    ini masalah selera ya. jadi bukan genre ku aja.
    ...bersama kesusahan ada kemudahan...

    “Aku Rela di Penjara asalkan bersama buku, karena dengan buku aku bebas.” ― -Mohammad Hatta
    “Aku Rela di Penjara asalkan bersama akses internet, karena dengan internet aku bebas.” ― -cha_n

    My Little Journey to India

  14. #14
    Barista BundaNa's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    Na...Na...Na
    Posts
    12,679
    saya menunggu pilem anak2 model petualangan sherina (meski chara utamanya tetep cewek dan cowok, masih dibungkus persahabatan, bukan cintaaaah eaaaaaaa) atau 5 elang, yang cerita tentang petualangan dan persahabatan

  15. #15
    pelanggan spawnist's Avatar
    Join Date
    Aug 2011
    Location
    Palangka Raya, Kalteng, Indonesia
    Posts
    77
    Tunggu ditayangin di tv swasta lokal aja. Palingan 3 bln lagi.
    you can took my soul but don't take my pride...!!!

  16. #16
    Barista Nharura's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    Di Hatimu
    Posts
    5,072
    Ditonton dulu,bru bisa dinilai ^_*
    Penulis Sastra, Penyayang Hewan, PNS biasa

    "Sedekah Aja "

    Sastra - > Dear Diary Inspirasi

    Kucing - > Semua Tentang Kucing

    PNS - > Sukses Mengabdi Pada Negara

  17. #17
    pelanggan tetap king lampas's Avatar
    Join Date
    May 2011
    Location
    my kingdom
    Posts
    1,328
    ehm...nharura kerja di bagian promosi film ini yah?

  18. #18
    tsu's Avatar
    Join Date
    Aug 2011
    Location
    Rainbow Trout
    Posts
    5,365
    i think that she is being fair
    menilai segala sesuatu dengan fair, meski orang lain ga suka, buktinya chart di sini semua musik ada, incl dangdut
    klo gw yang jadi mod, bisa idol semua isinya

    tapi.......
    sori Nha, CJR itu natural enemy nya majority fans JKT, so saya pass buat pelem ini

  19. #19
    Barista BundaNa's Avatar
    Join Date
    Feb 2011
    Location
    Na...Na...Na
    Posts
    12,679
    Quote Originally Posted by tsu View Post
    i think that she is being fair
    menilai segala sesuatu dengan fair, meski orang lain ga suka, buktinya chart di sini semua musik ada, incl dangdut
    klo gw yang jadi mod, bisa idol semua isinya

    tapi.......
    sori Nha, CJR itu natural enemy nya majority fans JKT, so saya pass buat pelem ini
    berarti nharura lebih obyektif ya? emang blum nonton, tapi paling bulan depan diputar di tipi, pas sama anak2 libur sebenernya

  20. #20
    tsu's Avatar
    Join Date
    Aug 2011
    Location
    Rainbow Trout
    Posts
    5,365
    ya begitulah

    dia liat segala sesuatu dengan fair

    saya belum pernah ketemu ama nha, tapi liat cara dia memanage forum ini, udah keliatan kok

Tags for this Thread

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •