Peperangan di Kali Pesing



Tirai rotan
Bercorak daun bambu
Kali berbau kencing
Bisu,
Mungkin bagimu

Peperangan di mulai
di tiap alir.

Yang terluka ditarik ke tepi
Disembuhkan kelembutan pagi.

Tapi perang adalah mahluk yang percaya diri,
Menunggumu bangkit lagi.

Petasan dan kembang api,
Bukan..itu bukan teriak kemenangan
Kau tak bisa sembunyi di balik kerudung dan sarung

Petasan dan kembang api,
Menandai satu lagi dekade
Kulit yang terkuliti
Sepi menyeringai,
Begitu ledakan menyerah oleh api.

Dadaku sesak,
Aliran sungai berbau kencing mendesak ke pinggir,
Luka
Tapi esok kulitku akan tumbuh lagi
Terseret bersama gangang dan lumut
Mampir,
Di got depan rumahmu.

--
Agt 2012