Quote:
VIVAlife - Sosok Benazir Endang menjadi sorotan di tengah konflik rumah tangga bintang The Master: Limbad. Ia muncul sebagai istri siri yang memancing perseteruan sengit antara Limbad dan istri pertamanya.
Benazir menjadi perbincangan di hampir semua media hiburan Tanah Air. Popularitasnya meroket. Membuat wanita yang telah memberikan seorang anak kepada Limbad ini tergiur menjajal tawaran profesi sebagai bintang film.
Kepada VIVAlife, ibunda Benazir, Sofia, mengatakan bahwa Benazir tak ragu menerima tawaran peran dari seorang produser film. Putrinya akan berakting bersama Limbad. "Limbad tahu Benazir ingin mencari uang juga, kebetulan ada tawaran main film, kenapa tidak diambil," ujar Sofia.
Menurut Sofia, Limbad sangat mendukung keputusan istri sirinya menerima tawaran tersebut. Magician asal Tegal itu tak ingin membatasi aktivitas istri sirinya. Memberi kebebasan jika ingin merintis karier di luar kesibukan sebagai ibu rumah tangga.
Limbad hanya berpesan agar istri sirinya tetap menomorsatukan keluarga. Terutama anak semata wayang mereka yang lahir sekitar dua bulan lalu. "[B]Yang penting Benazir jangan lupa sama anak dan keluarga. Limbad ingin Benazir nggak berubah,[/B]" ujar Sofia. (adi)