waktu bisa merubah segalanya ::ngakak2::Quote:
Rafael Benitez resmi melatih Chelsea pada Rabu (21/11/2012), dengan masa kontrak hingga 30 Juni 2013. Ia menggantikan Roberto Di Matteo, yang dipecat karena gagal memberikan kemenangan dalam tiga pertandingan terakhir Chelsea.
Bagi Benitez, Chelsea adalah klub Inggris kedua yang dilatihnya. Sebelumnya, ia menangani Liverpool pada 2004-2010.
Sejumlah suporter Chelsea menyatakan kecewa melihat timnya ditangani Benitez. Salah satunya adalah editor media suporter Chelsea, CFCUK, Dave Johnstone.
"Rafa Benitez bukanlah manajer Chelsea. Ia bukan orang yang kami inginkan. Ketika ia menjadi manajer Liverpool dan kami ditangani oleh Jose Mourinho, ia sangat meremehkan Chelsea, sangat kasar kepada kami. Kapan pun terjadi sesuatu yang tidak beres, itu selalu merupakan kesalahan orang lain, bukan dirinya," ujar Johnstone.
Berkaitan dengan rivalitas Chelsea dan Liverpool, Benitez pernah mengatakan pada 2007, " Chelsea adalah klub besar dengan pemain-pemain fantastis, setiap manajer ingin melatih klub besar seperti itu. Namun, saya tak akan pernah menerima pekerjaan itu, menghormati bekas tim saya di Liverpool, apa pun yang terjadi. Bagi saya, hanya ada satu klub di Inggris dan itu adalah Liverpool."
Benitez sendiri mengerti polemik itu. Ia pun mengaku fokus membawa Chelsea memenangi laga terdekat, yaitu laga Premier League melawan Manchester City, di Stamford Bridge, Minggu (25/11/2012).
"Menurut saya, tim top adalah tim yang ingin menjuarai berbagai ajang. Kami akan fokus pada pertandingan terdekat, jadi kami hanya perlu berusaha memenangi laga berikut. Suporter memiliki keinginan yang sama dengan manajer dan itu adalah memenangi pertandingan," tuturnya.
Chelsea akan menjamu City sebagai penghuni peringkat ketiga klasemen sementara dengan nilai 24. Mereka kalah empat angka dari City di puncak klasemen. Tempat kedua diisi Manchester United dengan nilai 27.
![kopimaya [dot] kom - Secangkir Kehangatan di Dunia Maya - Powered by vBulletin](images/misc/vbulletin4_logo.png)
