Kim Hyun Joon ; Inspiring Generation
Liputan6.com, Seoul : Drama yang diperankan
Kim Hyun Joong bertajuk Inspiring Generation
atau yang biasa disebut Age of Feeling
memang disebut-sebut bakal meraih simpati
publik. Hal itu terbukti dari rating tinggi yang
diraih Age of Feeling di episode pertamanya.
Berdasarkan laporan dari Lembaga Rating
Nielsen Korea, Jumat (17/1/2014), drama ini
berhasil mendapatkan 7,8 persen rating.
Rating yang diraih Age of Feeling ini benar-
benar luar biasa mengagumkan. Drama yang
diperankan idola hallyu Kim Hyun Joong ini
bahkan mengalahkan drama yang telah tayang
terlebih dahulu, diantaranya Pretty Boy yang
hanya meraih 3,8 persen untuk episode
terakhirnya.
Menurut penuturan penonton, publik kagum
dengan aksting akor muda Kwak Dongyeon.
Meski muncul sebentar di episode pertama,
kemampuan akting Kwak Dongyeon telah ada
di hati KDrama Lovers , sebutan penggemar
Drama Korea.
Selain itu kehadiran Kim Hyun Joong pun juga
telah dinanti oleh penggemar dan penonton.
Setting dan jalan cerita Age of Feeling juga
disebut menjadi daya tarik tersendiri.
Drama ini memang mengambil setting di tahun
1920-an memang membawa penonton seperti
memasuki mesin waktu. Lokasi, tata bangunan
hingga kostum dalam drama ini dibuat
sedemikian rupa sehingga menggambarkan
susana dan kondisi di era kala itu.(Des)
---------- Post Merged at 01:10 AM ----------
Liputan6.com, Seoul : Kim Hyun Joong dikenal
sebagai idola dengan wajah imut. Dalam
peran-perannya di beberapa judul drama- -
Playful Kiss dan Boys Over Flowers- -Kim Hyun
Joong memang tampak terlihat bak Prince
Charming.
Namun dalam drama terbarunya, Kim Hyun
Joong tak ingin mengusung image tersebut.
Lewat drama bertajuk Age of Feeling atau
disebut juga Inspiring Generation , Kim Hun
Joong ingin mengeluarkan sisi macho di dalam
dirinya.
Liputan6.com mewartakan, Rabu (4/12/2013),
dalam drama ini, Kim Hyun Joong juga akan
melakukanbeberapa degan drama. Ia pun
telah mempersiapkannya dengan berlatih
beberapa gerakan agar tak terlihat kaku. Kim
Hyun Joong berjanji akan memberikan
penampilan terbaiknya.
"Sudah lama saya tak bermain drama. Saya
ingin terlihat berbeda dengan tampil macho di
drama ini. Apalagi saya harus melakukan
beberapa adegan laga. Image cowok imut
tentu saja kurang pas di sini," ujar Kim Hyun
Joong diwartakan OhKPop.
Kini, lewat Age of Feeling, Kim Hyun Joong
ingin membuktikan kemampuan aktingnya tak
berkurang, bahkan terus terasah. Setting
dalam drama ini adalah 1930-an, yang akan
membuat Km Hyun Joong merasa tertantang.
Di sini, Kim Hyun Joong akan berperan sebagai
Shin Jung Tae, petarung muda dengan emosi
labil.
Selama ini, Kim Hyun Joong memang sibuk
dengan karier menyanyinya. Ia pun telah
menelurkan beberapa album solonya,
termasuk yang paling baru yaitu Round 3.
Akibat kesibukannya, Kim Hyun Joong pun
terpaksa hiatus dari dunia akting. (Des)
---------- Post Merged at 01:11 AM ----------
Liputan6.com, Seoul : Kim Hyun Joong tak
separuh hati ketika memerankan sebuah
karakter. Kim Hyun Joong mendapatkan peran
berbeda untuk drama terbarunya bertajuk
Inspiring Generation.
Jika sebelumnya peran Kim Hyun Joong selalu
sebagai prince charming atau `pangeran`
tampan, kini semuanya berbeda. Kim Hyun
Joong akan terlihat lebih macho dengan
berperan sebagai petarung.
Drama ini memang mengambil setting di tahun
1920-an. Di sini, Kim Hyun Joong akan
berperan sebagai Shin Jung Tae, petarung
muda dengan emosi labil.
Dalam beberapa foto yang diunggah oleh
agensi yang mengasuh Kim Hyun Joong,
KEYEAST, terlihat jika aktor berwajah tampan
ini tengah beraksi layaknya seorang petarung.
Ia seakan menyerahkan hidup dan matinya di
dunia pertarungan yang kejam.
Di foto tersebut tergambar Kim Hyun Joong
yang tengah bermandikan peluh dan darah.
Baju berupa kaos putih yang dikenakannya
berubah warna karena tertutup oleh debu.
Namun, Kim Hyun Joong tetap terlihat
mempesona. Tubuhnya yang bidang
merupakan buktik jika Kim Hyun Joong bekerja
keras untuk mendapatkannya agar
memberikan image terbaik bahwa dirinya
memang seorang petarung.
Inspiring Generation menceritakan tentang
kisah cinta, persahabatan, ambisi hingga
kepahlawanan kaum muda zaman itu.
Ceritanya yang unik menyebabkan Inspiring
Generation berhasil mendapatkan rating
tinggi di hari perdana penayangannya.(Des)