PDA

View Full Version : - Extra Virgin Olive Oil -



lily
27-02-2013, 08:56 PM
http://www.villabertolli.com/Images/524/524-114714.png



Ternyata Extra Virgin Olive Oil (EVOO) itu manfaatnya banyak banget !!! Dulu yang saya tau tentang Olive Oil hanyalah minyak zaitun botolan yang buat masak, sama yang buat merawat kulit. Tapi setelah search sana-sini tentang perawatan kulit di Google, saya baru tau bahwa selain Olive Oil biasa, ada juga yang namanya EVOO.

EVOO ini sebenernya dijual dalam kemasan botolan untuk digunakan sebagai bahan masakan. Kaya buat masak ikan salmon yang harganya mahal ituu. Kan ikan salmon kandungan gizinya oke banget, terutama yang paling terkenal yaitu Omega 3 nya,,nah sayang banget kan kalo dirusak dengan menggorengnya pake minyak goreng biasa..makanya biasanya salmon ini digorengnya pake Olive Oil, atau biar lebih oke lagi ya pake EVOO ini.

EVOO ini merupakan produk terbaik dari Olive Oil. Sebenernya masih ada beberapa varian lagi dari Olive Oil, kaya misalnya ELOO (Extra Light Olive Oil), tapi katanya yang the best ya EVOO.

Nah, sekarang mulai membahas judul yang saya tulis, yaitu manfaat EVOO untuk kecantikan. Jadi, walaupun EVOO yang kita temui di pasaran itu ada dalam bentuk botolan sebagai bahan memasak, tapi EVOO tersebut bisa dimanfaatkan untuk kecantikan looh. Udah banyak banget pengalaman dari teman-teman yang mencoba produk EVOO ini dan hasilnya memuaskan!! (sumber : forum kecantikan).

Terus mungkin muncul pertanyaan, buat dipake apaan nih si EVOO kok bisa untuk kecantikan??Ternyata, banyak banget pengaplikasian EVOO ini di tubuh kita yang bisa membantu meningkatkan kadar kecantikan kita niih,,hehe. Berikut ini rinciannya :

1. EVOO bisa diaplikasikan di ujung-ujung rambut kita untuk menghasilkan rambut yang lebih lembut, halus, dan "jinak" alias mudah diatur. Jadi EVOO ini dioles di ujung-ujung rambut aja (ga perlu semua bagian rambut karena nanti malah berlebihan dan sulit dibilas oleh shampoo, jadinya licin deh,,hiiiii) beberapa jam sebelum keramas. Nah setelah keramas nanti, dijamin rambut kamu makin oke.

2. EVOO bisa dicampurkan ke body lotion kamu, untuk menghasilkan kulit lembab yang optimal. Biasanya EVOO cukup ditambahkan beberapa tetes aja,,tapi hati-hati jangan sampe mix EVOO dengan body lotion ini dipake saat kamu akan beraktivitas di siang hari, karena EVOO ini bisa berperan sebagai tanning--itu looh krim yang biasa dioles bule-bule kalo berjemur di pantai,,biar mereka dapet kulit yang coklat terbakar matahari. Naah,, gamau dong kulit kita ntar jadi iteman gara-gara pake lotion+EVOO, makanya dipakenya pas malem aja sebelum tidur. Ada juga yang langsung mengoleskan EVOO ke seluruh tubuh secara merata beberapa jam sebelum mandi. Hasilnya pas setelah mandi, kulit jadi lembab tanpa perlu pake body lotion lagi.

3. EVOO dicampur garam bisa jadi scrub kaki yang oke banget. Gunanya agar kulit kaki jadi bersih, halus, dan lembab. Komposisi EVOO dan garam disesuaikan dengan kebutuhan. Kalo yang lebih suka scrub lembut, bisa dibuat perbandingan EVOO yang lebih banyak daripada garam. Cara pemakaiannya, rendam kaki dalam air hangat yang dicampur garam. Gunanya untuk mengangkat kotoran yang menempel di kulit kaki. Lalu, scrub kaki menggunakan campuran EVOO+garam dengan gerakan memutar.Fungsinya untuk meng-exfoliate sel-sel kulit mati yang sulit terangkat. Selanjutnya, bilas kaki dengan air hangat.

4. EVOO bisa digunakan sebagai make up remover. Kadang make up yang kita pake itu sulit banget buat dihapus,,nah, dengan meneteskan EVOO secukupnya ke kapas, dan diusapkan pada wajah yang ber-make up, dijamin langsung terangkat deh make up yang bandelnya.

5. EVOO dicampur gula pasir bisa jadi scrub untuk bibir. Perbandingan EVOO dan gula pasir dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Lakukan scrub bibir setiap malam sebelum tidur untuk medapatkan kulit bibir yang halus dan sehat. Hasilnya sel kulit mati di bibir dapat terangkat, dan kulit bibir menjadi lembab, tidak lagi nampak kering pecah-pecah. Selain itu juga dapat mencerahkan warna bibir yang terpigmentasi akibat pemakaian lipstik atau akibat kebiasaan ngopi dan merokok.


sumber : http://my-only-stories.blogspot.com/2011/06/manfaat-extra-virgin-olive-oil-evoo.html


Kalo berdasarkan info di atas , katanya EVOO ini bole buat masak ya. Tapi menurut saya , EVOO ini malah ga bole kena panas.

di rumah , saya pake yang Bertolli juga , langsung diminum.

itsreza
27-02-2013, 09:15 PM
di rumah juga ada olive oil, extra virgin buat diminum buat masak classico
bukan ga boleh buat masak, tapi titik didih olive oil lebih rendah daripada
minyak masak lain, apalagi extra virgin karena proses pembuatannya lebih
awal, sedang minyak masak umum itu rafinasi.

ada short movie menarik tentang virgin ini :cengir:

www.youtube.com/watch?v=gd3oYFS9g9I

tuscany
27-02-2013, 11:00 PM
Aku juga pake EVOO buat masak, kulit sama rambut.
@itsreza: videonya kocak euy :)

lily
28-02-2013, 08:53 AM
classico apa ya za ?

serendipity
28-02-2013, 09:03 AM
extra virgin oil itu buat bikin pasta dan salad kan ya? :D

---------- Post Merged at 08:03 AM ----------

extra virgin oil itu buat bikin pasta dan salad kan ya? :D

lily
28-02-2013, 10:56 AM
iya buat topping kayanya...

cha_n
09-03-2013, 03:08 PM
buat mencegah strech mark juga, terutama pas hamil. berhasil dalam 2x hamil tetap mulus.
diminum langsung juga bagus.

Kilat
09-03-2013, 06:49 PM
extra vergin itu kualitas terbaik ..
campur minyak zaitun dengan bawang putih, bakar roti, olesi dengan minyak zaitun bawang putih itu .. yummy :)
hidangi dengan ikan salmon bakar .. atau terbalik, hehe ;)

atau bikin mayonais sendiri:
masukkan 1 biji kuning telur dalam segelas,
tuangi minyak zaitun di gelas sambil kocok2 *awas: pelan-pelan, sedikit demi sedikit di pinggir gelas*
kalau dilakukan dengan baik, hasilnya akan tetap kental, kalau dituangi terlalu cepat hasilnya akan gagal, akan jadi encer ..
sebelum mulai encer, masukkan sedikit cuka sambil kocok2 ..
terus kalau mau rasa bawang putih, tambah bawang putih; kalau suka yang manis, tambah gula dst ..
- yang dipakai dalam resep ini itu telur mentah, berarti lebih baik jangan berikan ke lansia, anak, orang sakit ..

cha_n
09-03-2013, 07:03 PM
asikkkk ada resep baru. aku mau coba ah salmon bawang putih bakar svoo. dengan mayo bikinan sendiri... nyam nyam

AsLan
09-03-2013, 10:04 PM
extra vergin itu kualitas terbaik ..
campur minyak zaitun dengan bawang putih, bakar roti, olesi dengan minyak zaitun bawang putih itu .. yummy :)
hidangi dengan ikan salmon bakar .. atau terbalik, hehe ;)

atau bikin mayonais sendiri:
masukkan 1 biji kuning telur dalam segelas,
tuangi minyak zaitun di gelas sambil kocok2 *awas: pelan-pelan, sedikit demi sedikit di pinggir gelas*
kalau dilakukan dengan baik, hasilnya akan tetap kental, kalau dituangi terlalu cepat hasilnya akan gagal, akan jadi encer ..
sebelum mulai encer, masukkan sedikit cuka sambil kocok2 ..
terus kalau mau rasa bawang putih, tambah bawang putih; kalau suka yang manis, tambah gula dst ..
- yang dipakai dalam resep ini itu telur mentah, berarti lebih baik jangan berikan ke lansia, anak, orang sakit ..

oo rupanya harus sedikit demi sedikit ya naro minyaknya...
gw pernah coba bikin mayonaise sendiri dan hasilnya gampang misah minyaknya.

---------- Post Merged at 09:04 PM ----------


extra vergin itu kualitas terbaik ..
campur minyak zaitun dengan bawang putih, bakar roti, olesi dengan minyak zaitun bawang putih itu .. yummy :)
hidangi dengan ikan salmon bakar .. atau terbalik, hehe ;)

atau bikin mayonais sendiri:
masukkan 1 biji kuning telur dalam segelas,
tuangi minyak zaitun di gelas sambil kocok2 *awas: pelan-pelan, sedikit demi sedikit di pinggir gelas*
kalau dilakukan dengan baik, hasilnya akan tetap kental, kalau dituangi terlalu cepat hasilnya akan gagal, akan jadi encer ..
sebelum mulai encer, masukkan sedikit cuka sambil kocok2 ..
terus kalau mau rasa bawang putih, tambah bawang putih; kalau suka yang manis, tambah gula dst ..
- yang dipakai dalam resep ini itu telur mentah, berarti lebih baik jangan berikan ke lansia, anak, orang sakit ..

oo rupanya harus sedikit demi sedikit ya naro minyaknya...
gw pernah coba bikin mayonaise sendiri dan hasilnya gampang misah minyaknya.

Kilat
11-03-2013, 05:18 AM
asikkkk ada resep baru. aku mau coba ah salmon bawang putih bakar svoo. dengan mayo bikinan sendiri... nyam nyam
iya enakkkkkkkk .. selamat mencoba ..

---------- Post Merged at 10:18 PM ----------


oo rupanya harus sedikit demi sedikit ya naro minyaknya...
gw pernah coba bikin mayonaise sendiri dan hasilnya gampang misah minyaknya.

---------- Post Merged at 09:04 PM ----------
betulll .. saya baru bisa ..

lily
11-03-2013, 12:47 PM
buat mencegah strech mark juga, terutama pas hamil. berhasil dalam 2x hamil tetap mulus.
diminum langsung juga bagus.

diolesin ya cha_n ?

kalo ASI bole ya minum ini ?

cha_n
11-03-2013, 12:56 PM
iya, diolesinya dari kandungan 4-5 bulan kalau aku. sekarang pun pas lagi sempat juga olesin aja.
diminumin langsung. boleh kok lagi menyusui.

lily
11-03-2013, 01:05 PM
kalo udah kadung ada , gimana ya cha_n ?

saya kehamilan pertama yang banyak ga karuan di perut ama paha dalam.

kalo kehamilan kedua , ga ada sih.

bisa ga ya diolesin EVOO ?