PDA

View Full Version : Black Box Bakal Dipasang di Mobil --> Indonesia kapan yah? ;D



etca
20-05-2012, 02:01 PM
http://images.detik.com/content/2012/05/20/1209/blackbox630.jpg


Jakarta - Di masa depan, kotak yang menyimpan data seperti black box tidak hanya akan dimiliki oleh pesawat terbang semata. Mobil pun hampir dipastikan akan menggunakan black box di masa depan.

Di Amerika Serikat, aturan mengenai penggunaan black box di mobil diperkirakan akan segera diterapkan setelah senat memberi mandat pada pemerintah untuk membuat aturan untuk mengharuskan setiap mobil memiliki black box mulai tahun 2015 mendatang.

Sama seperti black box pada pesawat, black box pada mobil juga akan berisi berbagai data mengenai mobil yang akan sangat berguna bila mobil mengalami kecelakaan.

Pada black box itu nantinya akan tercatat 15 data yang berbeda seperti kecepatan, posisi gigi, kondisi airbag dan lainnya yang akan bisa diteliti ketika kecelakaan terjadi untuk mencari tahu apa sebenarnya penyebab kecelakaan tersebut.

Data yang ada di dalam black box ini pun akan meminimalisasi konflik yang biasa terjadi antara pengemudi dan produsen mobil. Jadi data ini akan bisa dipakai untuk mencari akar masalah apakah si pengemudi yang salah atau mobil yang digunakannya.



Teknologi itu bakalan kapan tuh diterapkan di Indonesia?
Harga mobil bakalan naik berapaan untuk penambahan blackbox?
*blackbox berapaan sih?? ;D

Yuki
20-05-2012, 02:26 PM
dan nantinya target pencurian mobil pun akan bergeser

etca
20-05-2012, 02:28 PM
maksudnya?
yg dicuri blackboxnya? ;D

Kalem
20-05-2012, 06:01 PM
fungsinya di mobil buat apa untungnya?

ul.malik
20-05-2012, 06:48 PM
airbag emangnya di sini ada yah.?
beberapa kali liat kecelakaan ga nongol airbagnya.
::ungg::

AsLan
20-05-2012, 06:51 PM
fungsinya di mobil buat apa untungnya?

Biar ketauan siapa yg salah.

Kalo ada mobil nabrak warung, si pemilik mobil ngakunya udah ngerem tapi blong, diliat di black box ternyata rem gak diinjek sama sekali... akhirnya si supir ngaku waktu itu dia lagi sibuk BBM an... -_-

itsreza
20-05-2012, 08:44 PM
bagus, biar ga seperti kasus Nissan Juke yang terbakar,
produsen menyatakan tidak bersalah karena tidak ada
bukti juga yang menyatakan kesalahannya.

ndableg
20-05-2012, 09:02 PM
Kenapa ga pasang mikrofon di kamar tidur papa mama aja sekalian? Big Brother is watching you?

choodee
20-05-2012, 09:13 PM
Mending dikasi kursi pelontar dan parasut

Yuki
20-05-2012, 09:34 PM
^
kalo atap mobilnya macet?

E = mc˛
20-05-2012, 09:56 PM
tinggal beli aja yg KW buatan Chinanya. toh polisi gak akan nilang yg gak punya blackbox kan? :D

BundaNa
21-05-2012, 10:28 AM
ntar polisi punya kerjaan baru tiap ada kecelakaan mobil, nyari blackbox::hihi::

btw, motor dikasih blackbox juga?

GiKu
21-05-2012, 10:45 AM
mercedez punya star diagnostic system untuk sedan, bus dan truk



http://www.imgjoe.com/x/box1unu.jpg