PDA

View Full Version : [Reading] Jendela Bandung



tezar
03-06-2011, 04:35 PM
Lagi baca Jendela Bandung: Pengalaman Bersama Kompas, karya Her Suganda, terbitan KOMPAS Penerbit Buku.
Thread ini sharing yang saya baca :)

tezar
03-06-2011, 04:46 PM
"Sejak lama para orang tua di daerah ini sudah meramalkan, Bandung bakal 'heurin ku tangtung akibat pertambahan penduduk yang tidak terkendali. Beberapa bagian kota tumbuh menjadi kawasan kumuh. Lalu lintasnya sering macet, sehingga tak kurang dari Ali Sadikin yang saat itu menjadi Gubernur D.K.I. Jakarta menjuluki 'Bandung, Kota Brengsek'.
Masalah-masalah itu tidak pernah berkurang, bahkan sebaliknya. Tetapi hal itu tidak mengurangi daya tariknya. Bandung adalah Bandung. Bahkan dibanding dengan Jakarta, sekejam-kejamnya Bandung, kota ini masih lebih manusiawi. Penduduknya masih ramah."
(halaman xii-xiii)
==============
sentimen antarkota ternyata, hehe :)