PDA

View Full Version : - Haute Couture vs Ready To Wear -



lily
20-06-2013, 10:35 AM
http://www.blibli.com/friends/assets/HAUTE-COUTURE-VS-RTW-2-300x300.jpg



ada artikel bagus nih :) saya copas dari www.blibli.com.

Setelah berakhirnya musim Fashion Week Fall/Winter lalu, ada baiknya nih kita sekarang mengerti perbedaan dasar koleksi Haute Couture atau adibusana dengan koleksi Ready To Wear atau siap pakai. Busana Ready To Wear atau RTW belum tentu berarti terdiri dari koleksi t-shirt serta celana atau rok semata, lho. Sama halnya dengan busana Haute Couture belum tentu berarti gaun dan busana malam. Sebagai fashionista sejati, tentunya Anda harus tahu dong sejarah dan perbedaan dasar dari busana RTW dan Haute Couture. Berikut nih, penjelasan tentang perbedaan keduanya.

Haute Couture

- Istilah ini berasal dari bahasa Perancis yang berarti “high sewing” atau “high dress making”. Haute berarti “high” atau elegan dan Couture berarti dressmaking, menjahit atau pekerjaan yang melibatkan jarum dan benang.

- Di masa awal mode Perancis, istilah Haute Couture menjadi merk dagang yang terlindung oleh badan hukum dan hanya bisa digunakan oleh beberapa rumah mode yang masuk menjadi anggota dan lulus standarisasi komite Chambre de commerce et d’industrie de Paris. Nah, komite inilah yang mengatur daftar rumah mode yang sah disebut Haute Couture setiap tahunnya. Komite ini juga mengatur tentang perlindungan pembajakan mode, hubungan internasional dengan rumah mode di luar Perancis, jadwal peragaan busana masing-masing rumah mode dan juga pendidikan serta perdagangannya. Kriteria dan standarisasi busana Haute Couture dirumuskan di tahun 1945 dan dikembangkan kembali di tahun 1992. Beberapa rumah mode yang termasuk di dalam komite ini di antaranya Chanel, Christian Dior, Givenchy, Jean Paul Gaultier, Maison Martin Margiela dan lain sebagainya.

- Busana Haute Couture atau dikenal juga dengan istilah bespoke biasanya didesain ekslusif untuk pelanggan tertentu dan diukur langsung dari ukuran tubuh si pelanggan.

- Pengerjaan detil yang teliti biasanya merupakan salah satu ciri khas busana Haute Couture. Pengaplikasian detil dan jahitan tangan membuat pengerjaan suatu busana Haute Couture menjadi lebih ekslusif dan one of a kind.

- Biasanya, Haute Couture dibuat menggunakan material-material yang mahal dan bahan-bahan berkualitas lebih daripada busana Ready To Wear.

- Awalnya Haute Couture merupakan istilah yang berasal dari pengerjaan busana oleh Charles Frederick Worth yang dikerjakan di Paris pada pertengahan abad ke 19.

- Beberapa kriteria rumah mode haute couture menurut komite Chambre de commerce et d’industrie de Paris:

1. Dirancang khusus untuk pelanggan-pelanggan privat dengan proses fitting minimal satu kali atau lebih.
2. Memiliki workshop atau atelier yang mempekerjakan setidaknya 15 pegawai penuh waktu.
3. Harus memiliki setidaknya 20 pegawai teknis penuh waktu / pekerja ahli di dalam satu workshop / atelier.
4. Setiap musim (dua kali setahun, musim semi dan musim dingin) rutin mempersembahkan koleksi busana meliputi setidaknya 35 busana untuk siang hari dan busana malam hari.



http://www.blibli.com/friends/assets/vslantino13980-haute-couture-spring-summer-2013-208x300.jpg

http://www.blibli.com/friends/assets/chanel-houte-souture-2013-182x300.jpg

http://www.blibli.com/friends/assets/gimbatista-valli-houte-coutue.jpeg

http://www.blibli.com/friends/assets/haute-elie-saab-haute-couture-2013-22-200x300.jpg

http://www.blibli.com/friends/assets/haute-elie-saab-haute-couture-2013-42-200x300.jpg

http://www.blibli.com/friends/assets/valentino21_2460626a-182x300.jpg

http://www.blibli.com/friends/assets/iris_van_herpen_haute_couture_spring_summer_2013_1 664_north_800x-200x300.jpg



Ready To Wear / Pret a Porter

- Ready To Wear atau lebih dikenal dengan istilah RTW adalah istilah untuk produksi busana secara masal dan siap dipakai. Biasanya sudah dijual dalam kondisi siap pakai dan tidak memerlukan finishing tambahan atau fitting ulang untuk setiap pembelinya.

- Dalam ukuran, produksi RTW telah menggunakan ukuran-ukuran standar yang biasanya terdiri dari ukuran XS, S, M, L dan XL. Terdapat beberapa ukuran tambahan yang tidak umum seperti Triple XL atau Double XL. Ready To Wear juga awalnya digunakan untuk benda-benda mode yang tidak memerlukan pengukuran khusus ke badan seperti tas atau aksesori lainnya.

- Terkadang rumah mode Haute Couture juga memasarkan koleksi busana RTW yang lebih mass product dan tidak diukur di badan klien satu persatu. Yang biasanya menghasilkan pendapatan balik yang jauh lebih cepat. Bahkan ada beberapa rumah mode Haute Couture yang akhirnya hanya memproduksi busana-busana RTW semata. Rumah mode yang demikian sudah tidak termasuk rumah mode Haute Couture.

- Jaman sekarang, busana RTW juga kadang menggunakan material-material mahal dan berkualitas layaknya Haute Couture. Hanya saja, detil-detil kerajinan tangan yang terdapat dalam busana Haute Couture sangat jarang terlihat di koleksi RTW. Hal ini dikarenakan produksi RTW ditargetkan agar proses produksinya yang mass product dapat efektif dan seefisien mungkin karena melibatkan mesin-mesin produksi masal. Juga tentunya, agar cost production tidak semahal busana Haute Couture.

- Busana RTW biasanya mudah digunakan untuk aktivitas umum sehari-hari dikarenakan konstruksinya yang lebih minimalis dan less complicated dibanding busana Haute Couture. Bahan yang digunakan pun berbeda dan memungkinkan busana RTW biasanya lebih nyaman dikenakan dan dicuci.

- Kini, koleksi RTW biasanya dipresentasikan oleh rumah mode tiap musimnya yang biasa dikenal dengan ajang Fashion Week. Ajang ini biasanya diadakan di basis kota besar tertentu dari suatu negara. Empat ajang Fashion Week yang dominan di dunia adalah Fashion Week di London, New York, Milan dan Paris dan diadakan dua kali setahun setiap musim semi dan musim dingin. Koleksi musim gugur / dingin diadakan di sekitaran bulan Februari dan koleksi musim semi diadakan di bulan September. Koleksi-koleksi dengan skala lebih kecil termasuk koleksi Cruise dan Pre Fall diadakan terpisah diantara atau sebelum bulan Februari dan September. Biasanya ajang Fashion Week untuk RTW diadakan lebih dahulu dan terpisah dengan koleksi Haute Couture.



http://www.blibli.com/friends/assets/missoni-fw-2013-rtw.jpeg

http://www.blibli.com/friends/assets/2013-03-01-18-10-16-vanessa-bruno-rtw-fw13-2378-200x300.jpg

http://www.blibli.com/friends/assets/antonio-berardi-fw-2013-200x300.jpg

http://www.blibli.com/friends/assets/balenciaga-rtw-fw-2013-200x300.jpg

http://www.blibli.com/friends/assets/Christian-Dior-Fall-2013-Ready-to-Wear-2-200x300.jpg

http://www.blibli.com/friends/assets/Dior-Spring-2013-Ready-To-Wear-Collection-Raf-Simmons-02-200x300.jpg

cherryerichan
20-06-2013, 11:34 AM
kadang baju2 yg diperagakan model kurang cocok buat dibawa ke mall ato kepasar. kayak model baju yg diatas baju polkadot itu. ckckck. mo dipake kemana, coba?

lily
20-06-2013, 11:38 AM
biasanya sih yang begini buat ke wedding party , cocktail party masi OK lah ya.

ya kalo ke mall ato ke pasar , kemahalan atuh pake yang begini ::ngakak2::

tapi saya suka banget haute couture , elegan !!!

spears
20-06-2013, 12:24 PM
aku juga suka liat2 gaun haute Couture. kesannya ituh wauuwww ::cabul::
tapi...
kalo untuk dipake ::doa:: kayaknya nggak mungkin deh. mo dipake kemanaa...secara blm pernah dpt undaNGAN jalan di red carpet ::grrr::



http://indahjonasson.files.wordpress.com/2013/02/screen-shot-2013-02-16-at-5-16-56-pm.png

https://fbcdn-sphotos-g-a.akamaihd.net/hphotos-ak-frc3/p480x480/969373_10151630450437943_770248490_n.jpg http://us.images.detik.com/thumbnail/2013/02/28/943/a-sultana-ifw-2013-abduh-06-dlm.jpg

http://www.indonesiafashionweek.com/data/show_reports/SHAFIRA/IMG_0506.jpg


http://thedillychic.com/wp-content/uploads/2013/02/shafira.jpg

http://media.shafira.com/wp-content/uploads/2013/02/wolipop.jpg

http://farm9.staticflickr.com/8251/8477554955_7ac5bdb092.jpg

cherryerichan
20-06-2013, 12:50 PM
cantiiiiikk.mau kl ada yg ngadoin..

Porcelain Doll
21-06-2013, 02:06 AM
bisa dipake ke pesta kawinan di hotel2
tapi awas digetok pengantennya kalo ngalah2in perhatian orang ;D

Bi4rain
07-07-2013, 03:40 PM
ada thread haute couture nih, keren. gw suka pantengin koleksi bajunya..keren. beda abis. tapi yah...sama kayak yang dibilang spears, pake kemana?

asyik banget lihatnya. oya, posting baju rtw yang tube putih itu keren loh imo, walaupun gw bilang itu sih butuh acara khusus juga....(ga berlaku buat sosialita)