PDA

View Full Version : Pejabat Penerima Parcel Lebaran = Kena Pasal Gratifikasi?



etca
20-08-2011, 05:32 AM
http://images.detik.com/content/2011/08/20/10/parcel-dalam.jpg

Jakarta - Wakil Ketua MPR Lukman Hakim Saifuddin mengimbau pejabat negara tidak menerima parcel lebaran. Karena parcel dipandang sebagai bagian dari gratifikasi.

"Tak perlu lah parcel-parcel itu apalagi bagi pejabat dan penyelenggara negara," ujar Lukman, kepada detikcom, Jumat (19/8/2011).

Menurut Lukman, seharusnya pejabat negara lebih berhati-hati dalam menerima pemberian. Harus memperhatikan UU yang berlaku supaya tidak berurusan dengan KPK.

" Itu bisa kena pasal gratifikasi," imbaunya.

Imbauan serupa sebelumnya disampaikan Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso. Priyo mengimbau PNS untuk tidak menerima parcel yang tergolong mewah.

Meski Priyo memahami parcel sebagai bingkisan yang lumrah di waktu lebaran, namun ia memandang menerima parcel bisa menjadi tradisi buruk bagi pejabat negara.(van/gah)

sumber (http://www.detiknews.com/read/2011/08/20/034251/1707233/10/mpr-pejabat-penerima-parcel-lebaran-bisa-kena-pasal-gratifikasi?9911012)
-----------------------------------------------------------
emangnya masih banyak kasih parcel ya?
bukannya kebanyakan ngasi 'transferan' langsung? :ninja:

aya_muaya
20-08-2011, 11:20 AM
parcel yang tergolong mewah apa aja maksudnya?

cta, transferan langsung bisa jadi bukti di pengadilan nanti...

gw masih ada tuh, set tempat saji makan yang bunder itu. masih utuh. soalnya gak ngerti buat apa..

aya_muaya
20-08-2011, 11:25 AM
mungkin maksudnya parcel mewah itu seperti mobil....

spears
20-08-2011, 11:34 AM
parcel klo isinya masih makanan , snack2 gitu gw rasa masih nggak apa2.

yg harusnya dilarang itu klo parcel yg isinya perhiasan2 emas atau berlian, tiket liburan akomodasi n hotel mewah ke luar negeri atau barang2 mewah lainnya. kalo itu sih emang udah masuk ranah "penyogokan terselubung".

spears
20-08-2011, 11:35 AM
malah katanya ada parcel yg isinya duit.

AsLan
20-08-2011, 11:38 AM
Mantan perdana mentri Inggris, Winston Churchill mendapat hadiah dari seluruh rakyat Inggris saat ia berulang tahun ke 80.
Saking banyaknya, rumah churchill sampai penuh dengan hadiah.

Parcel kan bisa jadi tanda cinta dari masyarakat kepada pejabat :mikir:

E = mc˛
20-08-2011, 01:04 PM
^ itu kan pas Churcilnya udah pensiun. Kalo skrg, org ngasih pascel karena lg punya wewenang. gak mau ngasih kalo gak punya wewenang -_-

spears
20-08-2011, 01:41 PM
@ atas gw : Nah, bener bgt tuh..

Tolong ya dibedakeun antara churchill dan pejabat Indonesia.

nick naylor
20-08-2011, 06:13 PM
Di tempat ane, paling sirup ama biskuit. Ga ada istimewa2nya. :luck:

AsLan
20-08-2011, 09:07 PM
Dikasi saham perusahaan sirup dan perusahaan biskuit ya ? :luck:

Junvie
20-08-2011, 10:53 PM
bukannya tahun kemarin dah dibuat rules buat parcel gitu.?
yg katanya sih..maks rp.250 rebu...:mikir:

itsreza
20-08-2011, 11:09 PM
pejabat dikasih parcel oleh rekanan/pengusaha/kontraktor/dll ya masuk gratifikasi,
mau bernilai besar atau kecil sama aja
coba orang tersebut udah ga menjabat, pasti ga dikasih parcel